Real Madrid Segera Perpanjang Kontrak Karim Benzema
Serafin Unus Pasi | 21 Desember 2019 10:20
Bola.net - Kebersamaan Karim Benzema dan Real Madrid nampaknya akan segera berlanjut. Raksasa La Liga itu diberitakan akan menawarkan kontrak baru untuk striker prancis tersebut.
Tiga musim terakhir, karir Benzema di Real Madrid penuh dengan lika-liku. Ia sempat kesulitan untuk mencetak gol sehingga ia dirumorkan bakal cabut dari Los Merengues.
Namun musim ini, nasib Benzema berubah 180 derajat. Sang striker kini menjadi salah satu andalan di lini serang Los Blancos musim ini.
AS mengklaim bahwa manajemen Real Madrid puas dengan performa Benzema. Untuk itu mereka memberikan tawaran kontrak baru untuk striker 32 tahun tersebut.
Simak informasi terkait kontrak baru Benzema di bawah ini.
Kontrak Hampir Habis
Real Madrid ingin memperbaharui kontrak Benzema karena kontraknya saat ini akan segera berakhir di Santiago Bernabeu.
Striker Prancis itu memiliki kontrak hingga musim panas tahun 2021. Itu berarti Real Madrid punya sekitar satu setengah tahun lagi untuk menggunakan jasa Benzema.
Tim pelatih Real Madrid sendiri enggan berpisah dengan Benzema. Untuk itu mereka meminta manajemen Real Madrid untuk segera memperpanjang kontrak Benzema.
Tawaran Kontrak
Menurut laporan tersebut, manajemen Real Madrid sudah menyetujui permintaan dari tim pelatih dan mereka dijadwalkan akan segera memperpanjang kontrak Benzema.
Striker 32 tahun itu bakal ditawari kontrak jangka pendek. Ia diberikan kontrak dua tahun sehingga ia akan mengabdi sampai tahun 2023 mendatang.
Real Madrid sengaja memberikan kontrak jangka pendek karena mereka khawatir performa Benzema bakal menurun karena usianya yang sudah tidak muda lagi.
Performa Tajam
Musim ini Benzema menjadi mesin gol yang mematikan bagi Real Madrid.
Ia total membuat 16 gol dan tujuh assist musim ini, di mana ia bersaing dengan Lionel Messi sebagai pencetak gol terbanyak La Liga musim ini.
(AS)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Januari, Chelsea Coba Pinang Isco
Liga Spanyol 20 Desember 2019, 21:40 -
Daftar Klub Eropa yang Doyan Rekrut Pemain Muda, Real Madrid Nomor Tiga
Liga Champions 20 Desember 2019, 20:18 -
Manchester United Lancarkan Operasi Senyap untuk Vinicius Junior
Liga Inggris 20 Desember 2019, 17:00 -
Real Madrid Inisiasi Perburuan Eduardo Camavinga
Liga Spanyol 20 Desember 2019, 16:20 -
Data dan Fakta La Liga: Real Madrid vs Athletic Bilbao
Liga Spanyol 20 Desember 2019, 14:02
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39