Real Madrid Juara La Liga Jika Menang El Clasico
Asad Arifin | 20 April 2017 23:07
Bola.net - - Real Madrid dinilai punya peluang yang bagus untuk meraih gelar juara musim 2016/17 ini. Kesempatan tersebut akan terbuka sangat lebar jika Toni Kroos dan kawan-kawan bisa mengalahkan Barcelona pada Senin (24/4) dini hari WIB.
Pendapat tersebut disampaikan oleh mantan pemain Madrid, Ruben de la Red. Ia mendasarkan pendapat ini pada jarak poin Madrid dan Barca di klasemen La Liga jika pasukan Zinedine Zidane sukses meraih kemenangan di laga bertajuk El Clasico ini.
Dengan kemenangan, Real Madrid bisa semacam pukulan knockout di La Liga. Melihat keunggulan poin, mereka bisa dibilang tidak akan bisa dikejar lagi, kata De la Red yang kini menjadi pelatih di tim Getafe B kepada Marca.
Madrid saat ini punya keunggulan tiga poin dari Barca di klasemen La Liga. Jika menang di El Clasico, maka Madrid akan unggul dengan selisih enam poin. Keunggulan ini bisa semakin lebar karena Madrid masih punya satu laga tunda yang belum dimainkan.
De la Red yakin bahwa peluang Madrid menang cukup besar. Ia melihat bahwa saat ini Barca tidak sedang berada dalam penampilan terbaiknya pasca kandas di perempat final Liga Champions dari wakil Italia, Juventus.
Barca tidak dalam kondisi terbaik setelah mereka keluar dari Liga Champions dan gagal mencetak gol [ke gawang Juve di leg kedua]. Itu akan masuk dalam pikiran pemain. Absennya Neymar bukan hal yang menentukan tapi penting, karena dia salah satu pemain terbaik dalam tim, ulas De la Red.
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo: Malam yang Patut Dikenang!
Liga Champions 19 April 2017, 23:41 -
'Ronaldo Akan Cetak Gol Lebih Banyak dari Messi'
Liga Spanyol 19 April 2017, 22:47 -
Llorente: Saya Tidak Akan Pindah ke Barca
Bola Indonesia 19 April 2017, 22:34 -
Isco Pastikan Segera Teken Kontrak
Liga Spanyol 19 April 2017, 21:47 -
Ditinggal Nonton Liga Champions, 17 Tahanan di Malang Kabur
Bolatainment 19 April 2017, 20:34
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40