Real Madrid Ingin Pinjam Krzysztof Piatek?
Asad Arifin | 8 Januari 2019 13:33
Bola.net - - Real Madrid gagal meraih kemenangan pada dua laga perdana di tahun 2019. Hal ini membuat Madrid melakukan evaluasi terutama di lini depan. Nama Krzysztof Piatek pun disebut masuk dalam rencana transfer Real Madrid.
Pasca kepindahan Cristiano Ronaldo ke Juventus pada awal musim 2018/19, Madrid seperti kehilangan tuah di lini depan. Ketajaman mencetak gol menurun dan hal ini berdampak pada hasil yang diraih oleh Madrid sejauh ini.
Ambil contoh di La Liga, Madrid hanya mampu mencetak 26 gol dari 18 laga yang sudah dimainkan. Jumlah gol yang minim. Bahkan, jumlah gol duet Lionel Messi [16 gol] dan Luis Suarez [12 gol] lebih baik dari raihan Madrid.
Nah, Madrid kemudian dikabarkan memburu Krzysztof Piatek sebagai solusi di lini serang. Benarkah? Simak selengkapnya di bawah ini.
Real Madrid Ingin Pinjam Piatek
Krzysztof Piatek mencuri perhatian banyak klub papan atas Eropa usai mampu tampil apik di awal musim 2018/19 bersama klub Serie A, Genoa. Pemain asal Polandia itu mampu mencetak 19 gol dari 21 laga yang dimainkan.
Piatek kini bersaing dengan Ronaldo dalam perebutan gelar top skor Serie A. Bomber 23 tahun telah mencetak 13 gol di Serie A, terpaut satu gol lebih sedikit dari Ronaldo.
Dengan catatan apik tersebut, Piatek pun jadi bidikan Real Madrid. Mengutip media asal Spanyol, Diario AS, Madrid kini sedang mempertimbangkan opsi untuk meminjam Piatek dari Genoa hingga akhir musim. Piatek dinilai bisa jadi solusi kesulitan gol lini serang Madrid.
Piatek hanya akan dipinjam oleh Real Madrid sebagai solusi jangka pendek. Sebab, Madrid sudah punya rencana lain yang lebih besar yakni mendatangkan Eden Hazard pada musim depan.
Banyak Pesaing
Real Madrid bukan satu-satunya tim yang ingin mendapatkan jasa Piatek. Mantan pemain Cracovia Krakow tersebut juga masuk dalam bidikan sejumlah klub papan atas lain. Baik itu dari klub Serie A maupun di luar Italia.
Dari Serie A, ada AC Milan yang punya ambisi besar mendatangkan Piatek pada Januari 2019 ini. Milan tidak puas dengan ketajaman Gonzalo Higuain ingin membawa Piatek ke San Siro untuk menjadi mesin pendulang gol pada sisa laga di musim 2018/19 ini.
Berita Video
Berita video memahami dan memaknai sejarah lagu "You'll Never Walk Alone" yang ternyata tidak sekadar berkaitan dengan Liverpool saja.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi ke Madrid, Brahim Diaz Ucapkan Salam Perpisahan bagi City
Liga Spanyol 7 Januari 2019, 21:57 -
Tiga Opsi Masa Depan Brahim Diaz: Semuanya Madrid!
Liga Spanyol 7 Januari 2019, 21:34 -
Terungkap, Jurgen Klopp Tolak Latih Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2019, 21:00 -
Modric Tak Mau Madrid Terus Alami Kesengsaraan
Liga Spanyol 7 Januari 2019, 20:54 -
Perkuat Lini Serang, Arsenal Incar James Rodriguez
Liga Inggris 7 Januari 2019, 20:40
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39