Real Madrid Capai Kesepakatan Pribadi dengan Donny van de Beek
Ari Prayoga | 3 Agustus 2019 01:51
Bola.net - Raksasa La Liga, Real Madrid dikabarkan telah mencapai kesepakatan pribadi dengan gelandang Ajax Amsterdam, Donny van de Beek.
Van de Beek sejatinya sudah sempat dikaitkan dengan Real Madrid sejak akhir musim kemarin. Namun rumor ini meredup karena Los Blancos tetap ngotot ingin memboyong Paul Pogba dari Manchester United.
Kini Real Madrid diyakini kembali mendekati Van de Beek dan Ajax setelah transfer Pogba kemungkinan kecil bisa diwujudkan pada musim panas ini.
Tinggal Negosiasi Ajax
Dilansir Marca, pendekatan Real Madrid kini mulai membuahkan hasil. Klub ibu kota Spanyol itu kabarnya telah mencapai kata sepakat dengan Van de Beek.
Real Madrid kini tinggal bernegosiasi dengan Ajax untuk transfer Van de Beek. El Real sendiri hingga kini belum menyodorkan penawaran yang berhasil memuaskan pihak Ajax.
Real Madrid disebut-sebut harus menggelontorkan dana mencapai 60 hingga 70 juta euro untuk meluluhkan Ajax agar bersedia melepas Van de Beek ke Santiago Bernabeu.
Kebutuhan Sektor Gelandang
Keinginan Real Madrid mendatangkan Van de Beek memang cukup beralasan. Pasalnya, mereka baru saja kehilangan dua gelandang dalam diri Marcos Llorente dan Dani Ceballos.
Selain itu, kedatangan satu gelandang anyar juga bakal menghasilkan persaingan ketat di lini tengah yang sudah diisi Casemiro, Toni Kroos, hingga Luka Modric.
Entrenador Zinedine Zidane sendiri kabarnya lebih ingin agar Pogba yang datang. Zidane merasa yakin bahwa kualitas dan pengalaman Pogba akan sangat berguna bagi timnya.
Meski demikian, Zidane juga menyadari bahwa Van den Beek bakal mampu berkembang pesat jika diduetkan dengan pemain kelas dunia seperti Modric atau Kroos.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gareth Bale Kembali Berlatih di Real Madrid
Liga Spanyol 2 Agustus 2019, 19:40 -
Mengapa Real Madrid-nya Zidane Harus Membeli Paul Pogba?
Liga Spanyol 2 Agustus 2019, 14:59 -
Perang Dingin Zidane vs Bale: Siapa yang Lebih Dahulu Dibuang Real Madrid?
Liga Spanyol 2 Agustus 2019, 11:40 -
Menurut Rivaldo, Madrid Tak Butuh Pogba Atau Eriksen
Liga Spanyol 1 Agustus 2019, 21:56
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39