Ramos: Ronaldo Memang yang Terbaik di Dunia

Editor Bolanet | 15 Agustus 2014 09:54
Ramos: Ronaldo Memang yang Terbaik di Dunia
Sergio Ramos dan Cristiano Ronaldo. (c) AFP
- Pemain bertahan Real Madrid, Sergio Ramos, menyebut ia sama sekali tak terkejut dengan dampak luar biasa yang diberikan oleh Cristiano Ronaldo pada Los Blancos.

Pemain asal Portugal itu tampil luar biasa kala tim turun di Piala Super Eropa pada 13 Agustus. Ia mencetak dua gol untuk membantu Madrid menang 2-0 atas dan menjadi juara.

Kami tidak terkejut dengan kondisi Cristiano Ronaldo, tutur Ramos pada reporter.

Ia adalah yang terbaik di dunia dan ketika ia menunjukkan apa yang ia mampu, ia benar-benar bisa melakukannya, pungkas sang bek.

Madrid tengah bersiap menghadapi dalam duel uji coba yang akan digelar di Polandia akhir pekan ini. [initial]

 (tfa/rer)