Raja Liga Spanyol itu Real Madrid, Bukan Barcelona
Aga Deta | 30 April 2022 23:37
Bola.net - Sebuah torehan emas sukses diraih oleh Real Madrid. Tim asal Ibukota Spanyol itu resmi dinobatkan sebagai kampiun La Liga musim 2021/22.
Kejadian itu terjadi pada hari Sabtu (30/4/2022). Real Madrid menjamu Espanyol di Bernabeu pada jornada ke-34 La Liga.
Di partai ini, Real Madrid berhasil menang dengan skor telak. Mereka berhasil mengalahkan tim asal Catalunya itu dengan skor telak 4-0.
Tambahan tiga poin tersebut membuat Real Madrid kini mengoleksi 81 poin. Perolehan poin mereka tidak bisa dikejar oleh Barcelona dan Sevilla, sehingga mereka resmi dinobatkan sebagai raja Liga Spanyol musim ini.
Simak catatan menarik mengenai trofi juara Real Madrid tersebut di bawah ini.
Raja Liga Spanyol
Gelar La Liga musim 2021/22 ini merupakan gelar La Liga ke-35 yang didapatkan Real Madrid sepanjang sejarah.
El Real pertama kali memenangkan kasta tertinggi sepak bola Spanyol itu di tahun 1932. Semenjak saat itu mereka rutin menjadi juara.
Terakhir kali mereka menjuarai kompetisi ini di tahun 2020 bersama Zinedine Zidane. Dan kini mereka memenangkannya bersama Carlo Ancelotti.
Ungguli Barcelona
Total 35 trofi yang diraih Real Madrid ini menjadikan mereka pemilik trofi Liga Spanyol terbanyak sepanjang masa.
Mereka unggul jauh dari rival mereka, Barcelona. Barcelona saat ini berada di peringkat kedua pemilik trofi La Liga terbanyak sepanjang sejarah.
Namun tim asal Catalunya itu hanya memiliki total 26 trofi. Itu berarti mereka kalah sembilan trofi juara dari Los Blancos.
Capaian Istimewa
Keberhasilan Real Madrid menjuarai La Liga musim 2021/22 ini tergolong spesial.
Karena mereka mengamankan gelar ini dengan empat laga La Liga yang tersisa.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Mulai PDKT dengan Reece James
Liga Spanyol 29 April 2022, 22:51 -
Tekor! Real Madrid Keluar Rp903 Milyar untuk Rekrut Antonio Rudiger
Liga Spanyol 29 April 2022, 18:40 -
Wow, Real Madrid Bakal Jual Toni Kroos?
Liga Inggris 29 April 2022, 18:20 -
Ditinggal Lewandowski, Bayern Munchen Incar Striker Flop Real Madrid Ini?
Bundesliga 29 April 2022, 16:40
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39