Presiden La Liga: Messi Pemain Terbaik yang Pernah Bermain di Spanyol
Aga Deta | 21 Februari 2019 10:56
Bola.net - - Presiden La Liga Javier Tebas merasa cukup yakin kalau Lionel Messi tidak akan meninggalkan Barcelona. Ia menegaskan kalau bintang Argentina itu adalah ikon dalam sepakbola Spanyol.
Messi memulai karirnya di Newell's Old Boys tetapi pindah ke Barcelona saat remaja. Ia kemudian berkembang menjadi pemain terbaik sepanjang masa dengan sembilan gelar La Liga dan empat trofi Liga Champions.
La Pulga juga dikenal sebagai pemain yang cukup produktif dalam hal mencetak gol. Pemain berusia 31 tahun itu sudah mencetak 582 gol dari 667 pertandingan untuk tim Catalan.
Kontrak Messi dengan Barcelona akan berakhir pada tahun 2021 mendatang. Namun, ada kekhawatiran bahwa Messi tidak akan memperpanjang kontraknya dan hengkang ke klub lain.
Messi Bertahan
Namun, Tebas sangat yakin kalau Messi akan tetap tinggal bersama Barcelona. Tebas sudah menganggap Messi sebagai pemain yang sangat penting untuk sepak bola Spanyol.
"Messi akan bertahan di Barcelona, dia sangat penting bagi mereka," kata Tebas seperti dikutip Marca.
“Dia melampaui apa yang normal dalam sepak bola dan dia adalah ikon bagi semua orang, sangat penting dia ada di liga kami karena dia di atas level semua orang - dia adalah pemain terbaik yang pernah bermain di Spanyol."
Soal Guardiola dan Mourinho
Tebas berharap Jose Mourinho mau kembali menangani tim yang bermain di ajang La Liga. Bukan cuma Mou, Tebas juga menginginkan Josep Guardiola kembali ke Spanyol.
“Di sini kami selalu berusaha untuk yang terbaik, itulah sebabnya saya selalu mengatakan bahwa pelatih seperti Jose Mourinho dan Pep Guardiola harus kembali ke La Liga," lanjutnya.
"Mereka adalah dua pelatih kelas dunia yang memiliki kepribadian, mereka memiliki kontroversi tetapi juga gaya yang berbeda, itulah tujuan liga kami."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Peluang Inter Boyong Rakitic Makin Besar
Liga Italia 20 Februari 2019, 18:45 -
Guardiola Mengaku Beruntung Pernah Menjuarai Liga Champions
Liga Champions 20 Februari 2019, 17:00 -
Lyon dan Pentingnya Clean Sheet Lawan Barcelona
Liga Champions 20 Februari 2019, 13:21 -
Siapa Pun yang Percaya Ronaldo Lebih Baik dari Messi Dinilai Sudah Buta
Liga Champions 20 Februari 2019, 12:30 -
Bek Lyon Ungkap Lelahnya Menghadapi Messi
Liga Champions 20 Februari 2019, 12:15
LATEST UPDATE
-
Tuchel Evaluasi Rashford dan Foden: Mereka Tahu Saya Menghargai Usaha
Piala Dunia 24 Maret 2025, 12:15 -
Jadi Obsesi Deco, Barcelona Kepincut Bek Kanan AS Monaco
Liga Spanyol 24 Maret 2025, 12:15 -
Chelsea Harus Bayar 5 Juta Pounds ke MU Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 12:00 -
Perburuan Victor Osimhen: Juventus, PSG, dan MU Berebut Striker Napoli
Liga Italia 24 Maret 2025, 11:45 -
3 Pemain Bahrain yang Pernah Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 11:20
LATEST EDITORIAL
-
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12