Prediksi Real Madrid vs Levante 20 Oktober 2018
Gia Yuda Pradana | 19 Oktober 2018 14:01
Bola.net - - Real Madrid akan menjamu peringkat 11 Levante di Santiago Bernabeu pada jornada 9 La Liga 2018/19, Sabtu (20/10). Madrid perlu segera menemukan kembali permainan terbaiknya.
Madrid tanpa kemenangan dan tak bisa mencetak satu golpun dalam empat laga terakhirnya di semua kompetisi.
Selama periode negatif tersebut, pasukan Julen Lopetegui tumbang 0-3 di kandang Sevilla, imbang 0-0 melawan Atletico Madrid, lalu berturut-turut kalah 0-1 melawan CSKA Moscow di Liga Champions, dan takluk 0-1 melawan tuan rumah Alaves di La Liga. Itu jelas merupakan rentetan hasil yang sangat mengecewakan.
Madrid pasti ingin langsung tancap gas setelah jeda internasional. Melawan Levante, yang secara kualitas berada di bawah mereka, kemenangan tentu merupakan target mutlak. Kemenangan juga dibutuhkan untuk memulihkan kepercayaan diri sebelum menghadapi Viktoria Plzen di Liga Champions tengah pekan.
Namun Levante tak boleh dipandang sebelah mata. Mereka selalu menang dalam dua laga terakhirnya di La Liga.
Setelah sempat menelan tiga kekalahan beruntun, Levante berturut-turut menundukkan Alaves 2-1 dan Getafe 1-0.
Dalam dua pertemuan di La Liga musim lalu, Madrid selalu gagal mengalahkan Levante. Mereka imbang 1-1 di Bernabeu, lalu imbang 2-2 di kandang Levante.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Madrid (4-3-3): Courtois; Marcelo, Ramos, Nacho, Odriozola; Kroos, Casemiro, Modric; Asensio; Mariano, Bale. Pelatih: Julen Lopetegui.
Levante (3-4-2-1): Oier Olazabal; Postigo, Pier, Cabaco; Tono, Prcic, Campana, Jason; Morales, Rochina; Boateng. Pelatih: Paco Lopez.
Madrid sebaiknya berharap jeda internasional kemarin bisa memberi mereka energi dan gairah baru untuk meraih hasil lebih baik daripada empat laga sebelumnya.
Madrid perlu menemukan kembali ketajaman mereka. Meladeni Levante di Bernabeu, itu harusnya bisa dilakukan.
Levante tak pernah gagal mencetak gol dalam empat laga terakhir mereka. Sepertinya tidak bakal mudah bagi Madrid untuk menghindarkan gawangnya dari kebobolan.
Namun clean sheet bukan prioritas utama Madrid saat ini. Target mutlak mereka adalah tiga poin.
Prediksi skor akhir: Real Madrid 2-1 Levante.
Simak catatan head-to-head kedua tim di bawah ini.
Statistik
HEAD-TO-HEAD (LA LIGA)
- Pertandingan: 24
- Madrid menang: 19
- Gol Madrid: 62
- Imbang: 3
- Levante menang: 2
- Gol Levante: 16.
5 PERTEMUAN TERAKHIR
- 04-02-2018 Levante 2-2 Madrid (La Liga)
- 09-09-2017 Madrid 1-1 Levante (La Liga)
- 03-03-2016 Levante 1-3 Madrid (La Liga)
- 17-10-2015 Madrid 3-0 Levante (La Liga)
- 16-03-2015 Madrid 2-0 Levante (La Liga).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR MADRID
- 23-09-2018 Madrid 1-0 Espanyol (La Liga)
- 27-09-2018 Sevilla 3-0 Madrid (La Liga)
- 30-09-2018 Madrid 0-0 Atletico (La Liga)
- 03-10-2018 CSKA 1-0 Madrid (UCL)
- 06-10-2018 Alaves 1-0 Madrid (La Liga).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR LEVANTE
- 16-09-2018 Espanyol 1-0 Levante (La Liga)
- 23-09-2018 Levante 2-6 Sevilla (La Liga)
- 28-09-2018 Valladolid 2-1 Levante (La Liga)
- 30-09-2018 Levante 2-1 Alalves (La Liga)
- 06-10-2018 Getafe 0-1 Levante (La Liga).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Timnas Indonesia U-19 vs Chinese Taipei, 18 Oktober 2018
Tim Nasional 18 Oktober 2018, 09:58 -
Jadwal Siaran Langsung: Timnas Indonesia vs Hong Kong
Tim Nasional 16 Oktober 2018, 12:00 -
Prediksi Timnas Indonesia vs Hong Kong, 16 Oktober 2018
Tim Nasional 16 Oktober 2018, 11:11 -
Prediksi Prancis vs Jerman 17 Oktober 2018
Piala Eropa 15 Oktober 2018, 16:00 -
Prediksi Brasil vs Argentina 17 Oktober 2018
Bola Dunia Lainnya 15 Oktober 2018, 15:00
LATEST UPDATE
-
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39