Prediksi Barcelona vs Valencia 14 April 2018
Gia Yuda Pradana | 13 April 2018 10:28
Bola.net - - Pemimpin klasemen Barcelona akan menjamu peringkat 3 Valencia di Camp Nou pada jornada 32 La Liga 2017/18, Sabtu (14/4). Barcelona baru saja menelan pil pahit di pentas Eropa.
Barcelona kalah 0-3 di markas AS Roma pada leg kedua babak perempat final Liga Champions. Kemenangan 4-1 dari leg pertama pun jadi sia-sia, dan Barcelona gagal melaju ke semifinal.
Barcelona harus langsung mengalihkan fokus ke La Liga, di mana mereka belum terkalahkan. Namun lawan yang datang kali ini sedang berada dalam form hebat.
Valencia tak terkalahkan dalam sembilan laga terakhir di La Liga. Pasukan Marcelino bahkan selalu menang dalam lima yang terakhir. Pemainnya yang sedang on fire adalah Rodrigo Moreno, yang selalu mencetak gol dalam lima penampilan terakhir (total 6 gol).
Namun Lionel Messi dan rekan-rekannya tentu tak mau kekecewaan di Eropa sampai menular ke liga.
Pada pertemuan pertama di La Liga musim ini (jornada 13), Barcelona imbang 1-1 di kandang Valencia. Gol Rodrigo Moreno menit 60 dibalas oleh Jordi Alba pada menit 82.
Barcelona lalu mengalahkan Valencia dengan agregat 3-0 di semifinal Copa del Rey. Barcelona menang 1-0 di Camp Nou berkat gol tunggal Luis Suarez, kemudian menang 2-0 di Mestalla lewat gol-gol Philippe Coutinho dan Ivan Rakitic.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Barcelona (4-4-2): Ter Stegen; Alba, Umtiti, Pique, Roberto; Iniesta, Rakitic, Busquets, Coutinho; Suarez, Messi.
Info skuat: Sergi Samper (cedera), Lucas Digne (meragukan).
Valencia (4-4-2): Neto; Gaya, Paulista, Garay, Vezo; Guedes, Parejo, Kondogbia, Soler; Moreno, Zaza.
Info skuat: Javi Jimenez (cedera), Francis Coquelin (cedera).
HEAD TO HEAD (5 PERTEMUAN TERAKHIR)
09-02-2018 Valencia 0-2 Barcelona (Copa del Rey)
02-02-2018 Barcelona 1-0 Valencia (Copa del Rey)
27-11-2017 Valencia 1-1 Barcelona (La Liga)
20-03-2017 Barcelona 4-2 Valencia (La Liga)
22-10-2016 Valencia 2-3 Barcelona (La Liga).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR BARCELONA
18-03-2018 Barcelona 2-0 Bilbao (La Liga)
01-04-2018 Sevilla 2-2 Barcelona (La Liga)
05-04-2018 Barcelona 4-1 Roma (UCL)
08-04-2018 Barcelona 3-1 Leganes (La Liga)
11-04-2018 Roma 3-0 Barcelona (UCL).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR VALENCIA
05-03-2018 Valencia 2-0 Betis (La Liga)
10-03-2018 Sevilla 0-2 Valencia (La Liga)
17-03-2018 Valencia 3-1 Alaves (La Liga)
01-04-2018 Leganes 0-1 Valencia (La Liga)
09-04-2018 Valencia 1-0 Epanyol (La Liga).
PREDIKSI SKOR
Barcelona selalu kebobolan dalam empat laga terakhirnya di semua kompetisi. Sulit bagi Barcelona untuk bisa clean sheet lawan Valencia, yang selalu mampu mencetak gol dalam sembilan laga terakhirnya.
Valencia bukan lawan yang mudah. Namun Barcelona tentu dituntut memberikan respons yang tepat setelah merasakan sakit hati di Eropa.
Barcelona tak terkalahkan dalam lima laga terakhirnya melawan Valencia di semua kompetisi (M4 S1). Barcelona juga selalu mencetak dua gol atau lebih dalam 25 dari 27 laga kandang terakhirnya di La Liga.
Prediksi skor akhir: Barcelona 2-1 Valencia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi CSKA Moscow vs Arsenal 13 April 2018
Liga Eropa UEFA 11 April 2018, 16:01 -
Prediksi Real Madrid vs Juventus 12 April 2018
Liga Champions 10 April 2018, 15:59 -
Prediksi Bayern Munchen vs Sevilla 12 April 2018
Liga Champions 10 April 2018, 14:59 -
Prediksi AS Roma vs Barcelona 11 April 2018
Liga Champions 9 April 2018, 15:59 -
Prediksi Manchester City vs Liverpool 11 April 2018
Liga Champions 9 April 2018, 14:59
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39