Prediksi Atletico Madrid vs Sevilla 19 Maret 2017
Serafin Unus Pasi | 17 Maret 2017 15:11
Bola.net - - Tekad Atletico Madrid untuk menjadi juara La Liga musim ini akan kembali diuji pada akhir pekan nanti. Mereka dijadwalkan akan berhadapan dengan salah satu kandidat juara La Liga, Sevilla di Vicente Calderon pada hari Minggu (19/3) malam nanti.
Hingga Jornada ke 28 La Liga kemarin, Atletico Madrid masih tertahan di peringkat 4 klasemen sementara La Liga dengan mengoleksi 52 poin. Mereka tertinggal 10 poin dari pemuncak klasemen sementara yaitu Real Madrid yang sudah mengoleksi 62 poin. Demi kembali ke jalur perebutan juara, maka kubu Los Colchoneros harus terus meraih poin penuh agar bisa membayang-bayangi tetangga mereka tersebut.
Namun pertandingan pada akhir pekan ini bisa dikategorikan sebagai pertandingan yang berat bagi Atletico Madrid. Pasalnya mereka harus berhadapan dengan salah satu kandidat juara La Liga, yang kebetulan berada satu peringkat di atas mereka Sevilla.
Semenjak ditangani oleh Jorge Sampaoli, memang terlihat ada perubahan yang nyata pada klub asal Andalusia tersebut. Mereka tampil agresif dalam menyerang sehingga mereka bisa mengamankan tempat di posisi tiga klasemen sementara La Liga sejauh ini. Sevilla sendiri saat ini terpaut lima poin dari Atletico Madrid, jadi jika Los Rojiblancos menang pada laga ini jarak mereka semakin dekat dengan Sevilla, dan mereka semakin berpeluang mengkudeta peringkat ketiga.
Namun menghadapi Sevilla, Atletico Madrid sejatinya tidak perlu khawatir. Pasalnya dalam enam laga terakhir mereka melawan Sevilla, tim asal Ibukota Spanyol itu hanya kalah satu kali dari Sevilla. Rekor kandang mereka juga tergolong apik saat melawan Sevilla, di mana mereka tercatat tidak pernah kalah di Vicente Calderon dalam tujuh laga terakhir melawan Sevilla. Ditambah dengan performa Sevilla yang tengah melorot beberapa pekan terakhir, maka kubu Atletico Madrid akan berusaha keras meraih kemenangan pada laga ini.
Jelang laga krusial ini, pelatih Diego Simeone dikabarkan tidak memiliki masalah cedera yang berarti. Hanya Augusto Fernandez dan Tiago saja yang tidak bisa dimainkan pada laga ini, selebihnya seluruh punggawa Los Rojiblancos siap bertempur pada akhir pekan ini.
Mengingat Sevilla merupakan lawan yang tangguh, Simeone diprediksi akan menurunkan tim terkuatnya pada laga ini. Dengan skema 4-4-2, duet Antoine Griezmann dan Kevin Gameiro akan diturunkan sebagai juru gedor mereka melawan Sevilla. Di sektor sayap, Simeone akan memainkan Yannick Carrasco dan Saul Niguez untuk membantu serangan, sementara duet Diego Godin dan Stefan Savic akan mengamankan pertahanan Los Rojiblancos dari gempuran lini serang Sevilla.
Di kubu tim tamu, pelatih Jorge Sampaoli datang ke Ibukota Spanyol tanpa diperkuat oleh sejumlah pemain mereka. Nama-nama seperti Benoit Tremoulinas dan Michael Krohn-Dehli dipastikan absen pada laga ini karena cedera. Selain itu Matias Kranevitter dan Luciano Vietto juga tidak bisa dimainkan pada laga ini karena status mereka sebagai pemain pinjaman dari Atletico Madrid.
Sampaoli sendiri diprediksi akan menurunkan skema 3-4-3 dalam lawatannya ke Calderon, di mana ia akan menurunkan trisula Vitolo, Stevan Jovetic dan Samir Nasri sebagai juru gedor mereka pad alaga ini. Vicente Iborra dan Steven N'Zonzi akan bertugas sebagai pengatur aliran bola Sevilla, sementara Sergio Rico akan dimainkan sebagai palang pintu terakhir mereka pada laga ini.
Perkiraan Susunan Pemain
Atletico Madrid (4-4-2): Oblak; Luis, Godin, Savic, Juanfran; Carrasco, Gabi, Koke, Niguez; Griezmann, Gameiro
Sevilla (3-4-3): Rico; Pareja, Rami, Mercado; Escudero, Iborra, N'Zonzi, Mariano; Vitolo, Jovetic, Nasri
Statistik Kedua Tim
Head to Head
23/10/16 Sevilla 1 - 0 Atlético Madrid (La Liga)
24/01/16 Atlético Madrid 0 - 0 Sevilla (La Liga)
31/08/15 Sevilla 0 - 3 Atlético Madrid (La Liga)
02/03/15 Sevilla 0 - 0 Atlético Madrid (La Liga)
28/09/14 Atlético Madrid 4 - 0 Sevilla (La Liga)
Lima Pertandingan Terakhir Atletico Madrid (K-S-M-M-S)
26/02/17 Atlético Madrid 1 - 2 Barcelona (La Liga)
03/03/17 Deportivo La Coruna 1 - 1 Atlético Madrid (La Liga)
05/03/17 Atlético Madrid 3 - 0 Valencia (La Liga)
12/03/17 Granada 0 - 1 Atlético Madrid (La Liga)
16/03/17 Atlético Madrid 0 - 0 Bayer Leverkusen (UCL)
Lima Pertandingan Sevilla (M-M-S-S-K)
25/02/17 Real Betis 1 - 2 Sevilla (La Liga)
03/03/17 Sevilla 1 - 0 Athletic Bilbao (La Liga)
07/03/17 Deportivo Alavés 1 - 1 Sevilla (La Liga)
11/03/17 Sevilla 1 - 1 Leganés (La Liga)
15/03/17 Leicester City 2 - 0 Sevilla (UCL)
Prediksi Skor
Pertandingan Jornada ke 28 ini dipastikan akan menjadi laga yang ketat. Kedua tim yang bertanding sama-sama berstatus sebagai kandidat kuat juara La Liga musim ini, sehingga jalannya pertandingan di Vicente Calderon ini diprediksi berlangsung dalam tempo tinggi.
Kondisi kedua tim jelang laga ini bisa dikatakan cukup mirip di mana kedua tim memiliki masalah cedera yang minim. Jika mengacu pada rekor pertemuan kedua tim maka Atletico Madrid akan dijagokan memenangkan laga ini, terlebih saat ini tim besutan Jorge Sampaoli itu tengah mengalami keterpurukan sehingga mereka diprediksi akan kesulitan meladeni permainan Atletico Madrid pada akhir pekan ini.
Bolanet sendiri memprediksi laga ini akan dimenangkan oleh Atletico Madrid dengan skor akhir 2-1. Bagaimana prediksi anda Bolaneters? Sampaikan prediksi anda pada kolom komentar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Manchester United vs FC Rostov 17 Maret 2017
Liga Eropa UEFA 15 Maret 2017, 14:31 -
Prediksi AS Roma vs Olympique Lyon 17 Maret 2017
Liga Eropa UEFA 15 Maret 2017, 11:30 -
Prediksi AS Monaco vs Manchester City 16 Maret 2017
Liga Champions 14 Maret 2017, 14:50 -
Prediksi Atletico Madrid vs Bayer Leverkusen 16 Maret 2017
Liga Champions 14 Maret 2017, 11:01 -
Prediksi Juventus vs Porto 15 Maret 2017
Liga Champions 14 Maret 2017, 04:47
LATEST UPDATE
-
Satu Napas, Satu Tekad: Timnas Indonesia Harus Punya Semangat yang Sama
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:57 -
Garuda, Waspada! Bahrain Bertekad Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:46 -
Menajamkan Taji Garuda: Perombakan Komposisi di Lini Depan Timnas Indonesia
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:39 -
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39