Pique Kembali Berlatih Usai Serangan Virus
Asad Arifin | 17 Mei 2017 21:28
Bola.net - - Barcelona mendapatkan kabar baik ihwal kondisi cedera yang menimpa bek andalan mereka, Gerard Pique. Sang pemain sudah kembali berlatih dan kemungkinan besar bisa tampil di laga pamungkas La Liga.
Sebelumnya, Pique tidak bisa tampil saat Barca berjumpa dengan Las Palmas pada pekan lalu. Saat itu, pemain belakang berusia 30 tahun dilaporkan terkena serangan virus yang tidak diungkap dengan jelas.
Beruntung, saat Pique absen, Barca masih punya banyak stok pemain pengganti dan mampu membekuk Las Palmas dengan skor 1-4.
Setelah mendapatkan perawatan medis yang intensif, Pique saat ini sudah dalam kondisi yang baik. Eks pemain Real Madrid ini sudah kembali berlatih bersama rekan satu timnya pada hari Rabu (17/5) waktu setempat di Ciutat Esportiva.
Kembalinya Pique dalam latihan ini tentu membawa dampak yang bagus dalam skuat Barca. Pique pun diharapkan bisa tampil saat Barca berjumpa dengan Eibar di akhir pekan mendatang. Lini belakang Barca akan makin kuat bersama Pique.
Laga melawan Eibar jadi sangat penting bagi Barca. Pasalnya, laga ini menjadi asa terakhir Barca untuk bisa menjadi juara La Liga musim 2016/17 ini. Namun, Barca juga masih menunggu hasil diraih oleh Madrid.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Iniesta Santai dengan Situasi Kontraknya
Liga Spanyol 16 Mei 2017, 15:20 -
Hattrick Tandang Perdana Neymar
Liga Spanyol 16 Mei 2017, 11:45 -
Real Madrid Tim Ketiga Yang Cetak 100 Gol
Liga Spanyol 16 Mei 2017, 11:22 -
5 Alasan Guardiola Harus Kembali ke Barcelona
Editorial 16 Mei 2017, 10:35 -
Barcelona Diklaim Tak Minati Coutinho
Liga Inggris 16 Mei 2017, 09:30
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39