Pesaing Barca untuk Rekrut De Ligt Berkurang Satu
Dimas Ardi Prasetya | 8 April 2019 17:11
Bola.net - - Usaha Barcelona untuk mendatangkan Matthijs De Ligt dipastikan makin mudah karena Manchester City dikabarkan tidak tertarik untuk merekrutnya.
De Ligt dikabarkan dikejar banyak klub sejak musim lalu. Sebab performanya bersama dengan Ajax Amsterdam sangatlah mengagumkan.
Pemenang penghargaan Golden Boy Award 2018 tersebut disebut diminati oleh Barcelona, Bayern Munchen, PSG, Juventus, hingga Manchester United dan Real Madrid. Karena itulah maka wajar apabila Ajax akhirnya memasang bandrol tinggi pada bek berusia 19 tahun ini.
Incaran City
City juga disebut tertarik untuk merekrut bek timnas Belanda tersebut. Mreka membutuhkan De Ligt untuk melakukan peremajaan di lini belakangnya.
Saat ini City memiliki beberapa bek tengah. Di antaranya adalah Vincent Kompany dan Nicolas Otamendi.
Namun keduanya sudah dimakan usia. Kompany berusia 32 tahun dan Otamendi 31 tahun.
Kompany memang bek yang sangat tangguh akan tetapi ia kerap cedera. Sementara itu Otamendi tak bisa bersaing dengan John Stones ataupun Aymeric Laporte.
Tak Tertarik
Barca kemudian disebut sebagai klub terdepan yang bisa mendapatkan servis De Ligt. Dan kini menurut Guillem Balague, jalan Blaugrana mengamankan sang defender makin aman dan terbuka lebar.
Sebab menurut pengamat sepakbola Spanyol tersebut, City tidak tertarik untuk merekrut De Ligt. Balague menyebut The Citizen enggan mengeluarkan banyak duit demi mendatangkan sang pemain.
"Manchester City tidak menginginkan Matthijs De Ligt. Manchester City merasa bahwa Barcelona berada di garis depan situasi dan bersedia membayar 60 juta yang diinginkan Ajax untuknya," kata Balague di saluran YouTube resminya.
"Ajax tidak ingin melakukan pelelangan untuknya, ke mana pun ia ingin pergi, ia akan pergi. Dan De Ligt belum membuat keputusan tetapi sangat, sangat tergoda oleh Barcelona," klaimnya.
"Bayern Munich dan PSG juga menginginkannya juga. Tetapi , saat ini, Barcelona sangat percaya diri," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Crystal Palace Konfirmasi MU dan City Belum Tawar Aaron Wan-Bissaka
Liga Inggris 7 April 2019, 22:40 -
Kevin De Bruyne Masuk Radar Real Madrid
Liga Spanyol 7 April 2019, 19:40 -
Man City Berada dalam Tekanan Liverpool? Pep Guardiola: Nol!
Liga Inggris 7 April 2019, 13:46 -
Guardiola: Hampir Mustahil Raih Quadruple
Liga Inggris 7 April 2019, 05:45
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40