Perkokoh Lini Belakang, Madrid Incar Bek Tengah Liverpool
Dimas Ardi Prasetya | 22 Desember 2021 03:16
Bola.net - Raksasa La Liga Real Madrid dikabarkan mengincar bek tengah Liverpool, Joe Gomez, musim panas 2022 nanti.
Real Madrid berusaha berbenah belakangan ini. Salah satu fokus mereka adalah mempertajam lini serangnya.
Madrid berusaha untuk mendatangkan Kylian Mbappe dari PSG. Selain itu mereka juga disebut mengidamkan servis Erling Haaland dari Borussia Dortmund.
Akan tetapi Madrid juga dikabarkan ingin memperkokoh barisan lini belakangnya, khususnya di pos bek tengah. El Real sebelumnya ditinggal oleh Sergio Ramos dan Raphael Varane.
Madrid Masukkan Gomez Dalam Daftar Belanja
Real Madrid sudah mendatangkan David Alaba dari Bayern Munchen. Namun mereka tak puas dan ingin mencari tambahan amunisi baru di pos bek tengah.
Sejumlah nama sudah masuk dalam daftar bidikan Madrid. Di antaranya ada Antonio Rudiger, Pau Torres, dan Matthijs de Ligt.
Namun kini ada nama pemain baru yang masuk daftar belanja Madrid. Bek tersebut adalah pemain Liverpool, Joe Gomez.
Kabar tersebut dilansir oleh Daily Mail. Laporan itu mengklaim bahwa Madrid kini sudah memonitor performa Joe Gomez.
Jika hasil pemantauannya memuaskan, maka Madrid akan memboyong Gomez pada musim panas 2022 mendatang. Kans El Real merekrut pemain 24 tahun itu mungkin cukup terbuka karena sejauh ini di Liverpool ia cuma jadi pemain cadangan.
Pesaing Madrid
Akan tetapi Real Madrid punya pesaing dalam perburuan Joe Gomez. Bek Inggris itu juga disebut diminati oleh klub Premier League, Aston Villa.
Gomez mungkin saja tertarik gabung dengan Villa. Sebab klub itu sekarang ditukangi oleh legenda Liverpool, Steven Gerrard.
Namun ada halangan lain yang lebih besar bagi Real Madrid dalam perburuan Joe Gomez. Sebab Jurgen Klopp sebelumnya ingin menunggu Gomez fit 100 persen dan tak berencana melepasnya dalam waktu dekat.
Klasemen Sementara La Liga
(Daily Mail)
Gosip Lainnya:
- Barcelona, Madrid, dan Chelsea Bakal Gagal Angkut Coman dari Bayern
- Liverpool Ternyata Hampir Sukses Rekrut Chiesa, Begini Ceritanya
- Bisakah Chelsea dan Liverpool Bajak Lautaro Martinez dari Inter Milan?
- Manchester United Ajukan Tawaran Perdana untuk Julian Alvarez
- Deal! Gelandang Prancis Ini Sepakat Gabung Manchester United
- Harga Dianggap Terjangkau, Liverpool Siap Angkut Pemain Barcelona Ini
- Bukan Barcelona atau Juventus, Anthony Martial Bakal Gabung Klub Ini
- Madrid Siap Bersaing Dengan Liverpool Untuk Boyong Bek Wolverhampton
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madrid Siap Bersaing Dengan Liverpool Untuk Boyong Bek Wolverhampton
Liga Spanyol 21 Desember 2021, 20:35 -
Telikung Chelsea, Real Madrid Terdepan untuk Transfer Jules Kounde
Liga Spanyol 21 Desember 2021, 19:00 -
Real Madrid Bakal Uangkan Eden Hazard di Tahun 2022
Liga Spanyol 21 Desember 2021, 18:20 -
Real Madrid Bajak Pemain Inter Milan Ini di 2022?
Liga Spanyol 21 Desember 2021, 16:55 -
Prediksi Athletic Bilbao vs Real Madrid 23 Desember 2021
Liga Spanyol 21 Desember 2021, 16:07
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40