Pengalaman Baru buat Pemain-pemain Real Madrid: Ribut dan Gelut Lawan Sergio Ramos!
Gia Yuda Pradana | 22 Oktober 2023 04:38
Bola.net - Hingga beberapa tahun lalu, Sergio Ramos masih berseragam Real Madrid. Selama memperkuat Madrid, bek Spanyol itu tak jarang memprovokasi hingga ribut dengan pemain-pemain lawan. Kali ini, saat Madrid melawan Sevilla, situasinya berbeda.
Madrid bermain imbang di markas Sevilla pada pekan ke-10 La Liga 2023/2024, Sabtu (21/10/2023). Pertandingan Sevilla vs Madrid ini berkesudahan 1-1.
Sevilla sempat unggul berkat gol bunuh diri David Alaba di menit 74, tapi Madrid bisa membalasnya. Gol balasan Madrid dicetak oleh Carvajal pada menit 78.
Laga ini sendiri menjadi ajang reuni Madrid dengan mantan kapten mereka, Sergio Ramos.
Ramos dulu memperkuat Sevilla periode 2004-2005, kemudian Madrid periode 2005-2021. Setelah dua tahun memperkuat PSG, bek veteran Spanyol itu kembali ke La Liga. Dia tidak kembali ke Madrid, melainkan ke Sevilla.
Sebelum melawan Madrid, Ramos baru dua kali bermain untuk Sevilla di La Liga musim ini. Dalam dua laga itu, Ramos mencetak satu gol bunuh diri yang mengakibatkan Sevilla kalah 0-1 dari Barcelona pada pekan ke-8.
Melawan Madrid, Ramos tampil solid. Dia mencatatkan setidaknya satu penyelamatan di garis gawang untuk menggagalkan peluang emas Madrid.
Selain bermain solid, ciri khas Ramos lainnya juga terlihat, yakni ribut dengan pemain lawan. Kali ini, pemain-pemain Madrid merasakan apa yang dulu dirasakan oleh lawan-lawan mereka.
Dalam laga ini, Ramos sempat ribut dengan pemain Madrid. Salah satunya adalah Antonio Rudiger. Di mana ada Ramos, di situ hampir selalu ada keributan. Ungkapan itu sepertinya cukup tepat.
Ribut adalah koentji
Gelut itu wajib
Pas lawan Barca kemaren keknya gak gini deh
Wah gaberes ini
Ini pasti gara-gara main sama Messi di PSG
Jadinya keracunan
Tapi yang satu ini gak berubah
Dan masih tetep solid juga
Tapi aneh liat dia gelud sama pemain-pemain Madrid
Gini toh rasanya
Pantesan
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Head to Head dan Statistik: Sevilla vs Real Madrid
Liga Spanyol 21 Oktober 2023, 21:38 -
Link Live Streaming La Liga Sevilla vs Real Madrid di Vidio
Liga Spanyol 21 Oktober 2023, 21:28 -
Jude Bellingham dan Zinedine Zidane? Ojo Dibandingke
Liga Spanyol 21 Oktober 2023, 20:00 -
Terkejut dan Marah, Xavi Gak Terima Hukuman Skors Pemain Real Madrid Dikurangi
Liga Spanyol 21 Oktober 2023, 19:30
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39