Pendekatan Ilegal ke Griezmann, Atletico Minta Barca Lebih Respek
Asad Arifin | 29 Desember 2017 20:34
Bola.net - - CEO Atletico Madrid, Miguel Angel Gil Marin, meminta Barcelona untuk bersikap lebih respek kepada pihaknya. Permintaan tersebut terkait dengan pendekatan ilegal yang dilakukan Barca pada penyerang Antoine Griezmann.
Atletico menuding Barca melakukan pendekatan dengan cara tidak benar pada Griezmann. Hal ini terungkap setelah Direktur Barca, Guillermo Amor, menyebut bahwa Barca sudah mendekati Griezmann dengan melakukan negosiasi dengan keluarganya.
Akibatnya, Atletico pun melaporkan Barca ke FIFA karena sudah melakukan pendekatan ilegal. Tapi, Gil Marin memastikan bahwa hubungan klub dengan Barca tetap baik.
“Hubungan kami dengan Barcelona sangat bagus. Tapi, jika ada seseorang yang melakukan sesuatu yang seharusnya tidak dilakukan, maka kami harus membela diri,” kata Gil Marin terkait alasan untuk melaporkan Barca ke FIFA.
“Di luar soal komentar yang dikeluarkan oleh [Guillermo] Amor, saya sudah bicara dengan para jajaran Direktur Eksekutif Barca. Saya juga sudah bicara dengan agen dan keluarga Griezmann. Memang benar, ada kontak [dengan Barca],” sambungnya.
Gil Marin menambahkan, laporan ke FIFA tidak berarti Atletico ingin Barca mendapatkan hukuman atas langkah ilegal yang mereka lakukan. Atletico punya tujuan lain. Los Rojiblancos ingin Barca punya respek lebih besar pada tim lain.
Gil Marin hanya ingin Barca tidak melakukan hal yang sewenang-wenang untuk mendapatkan pemain yang jadi incaran mereka. Sebab, transfer pemain sudah ada aturannya yang jelas dan Barca wajib menghormati aturan tersebut.
“Kami tidak ingin menuntut sanksi kepada Barcelona. Kami hanya ingin rasa respek dari mereka,” tutut Gil Marin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Atletico Sudah Tak Bisa Kontrol Masa Depan Griezmann
Liga Spanyol 28 Desember 2017, 22:44 -
Vidal Buka Opsi Pindah ke Roma
Liga Spanyol 28 Desember 2017, 19:28 -
Puyol Yakin Transfer Gila Seperti Van Dijk Akan Terus Terjadi
Liga Spanyol 28 Desember 2017, 18:14 -
Siapa Yang Terbaik Antara Messi dan Ronaldo? Ini Jawaban Totti
Liga Italia 28 Desember 2017, 17:33 -
Pekan Depan Barca Atur Pertemuan Dengan Liverpool
Liga Spanyol 28 Desember 2017, 17:01
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39