Pemain-pemain Madrid Tak Inginkan Kehadiran Sanchez
Dimas Ardi Prasetya | 18 September 2017 21:21
Bola.net - - Raksasa La Liga Real Madrid dikabarkan tak jadi mendatangkan Alexis Sanchez lantaran para pemain Los Blancos tak menginginkan kehadiran pemain tersebut.
Saat ini, Sanchez di ambang pintu keluar dari Arsenal. Sebab kontraknya dengan klub tersebut akan berakhir pada penghujung musim ini.
Madrid lantas disebut berminat untuk mendatangkan pemain asal Chile tersebut. Apalagi, pemain enerjik berusia 28 tahun itu bisa didatangkan tanpa harus mengeluarkan uang sepeser pun.
Bahkan presiden El Real yakni Florentino Perez sudah memulai pergerakan untuk mendatangkan Sanchez. Ia disebut sudah mengontak agen penyerang serba bisa tersebut untuk memulai negosiasi kontrak personal.
Akan tetapi, rencana Perez tersebut akan mengalami kegagalan. Pasalnya menurut laporan yang dilansir oleh Don Balon, para pemain Los Blancos menolak kehadirannya.
Media tersebut juga mengklaim bahwa kapten El Real, Sergio Ramos, yang memimpin aksi penolakan tersebut. Ia disebut bahkan telah menemui langsung para petinggi klub untuk meyakinkan mereka agar mencari pemain lain saja.
Kabarnya penolakan itu sendiri terjadi karena Sanchez dahulu merupakan pemain Barcelona. Namun di sisi lain, penolakan tersebut disebut akan bisa membuat Sanchez kecewa, lantaran ia juga punya hasrat untuk bermain di Santiago Bernabeu.
Namun Sanchez sendiri tak perlu terlalu kecewa dengan penolakan tersebut. Sebab ia juga masih diminati oleh Manchester City.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carvajal Resmi Perpanjang Kontrak Hingga 2022
Liga Spanyol 17 September 2017, 22:13 -
Perez Inginkan Alexis Sanchez di Real Madrid
Liga Spanyol 17 September 2017, 18:39 -
Cristiano Ronaldo dan Kutukan Anoeta
Liga Spanyol 17 September 2017, 10:36 -
Minus Ronaldo, Zidane Yakin Madrid Mampu Raih Hasil Terbaik
Liga Spanyol 17 September 2017, 04:20 -
Zidane Bantah Bale Goyah Karena Tekanan Berlebih di Madrid
Liga Spanyol 17 September 2017, 04:00
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39