Pedro: Barcelona Tidak Boleh Kalah Lagi

Editor Bolanet | 8 Februari 2014 03:10
Pedro: Barcelona Tidak Boleh Kalah Lagi
Pedro Rodriguez (c) AFP
- Pemain Barcelona FC Pedro Rodriguez nampaknya cukup khawatir dengan penampilan timnya yang saat ini berada di peringkat kedua di bawah Atletico Madrid. Pedro pun bersikeras bahwa timnya tidak boleh kehilangan poin lagi.

Dalam pertandingan lanjutan La Liga Spanyol. Minggu ini Barcelona FC akan bertamu ke Sevilla.

Pertandingan ini sangat penting. Ada jarak kecil untuk kesalahan antara sekarang dan akhir musim nanti. Praktis kami tidak mampu untuk membuat kesalahan lagi, ujar Pedro.

kekalahan dari Valencia memang sangat berat, tetapi kami ingin melihat ke depan. Kami akan mencoba untuk tidak membuang poin karena sedikit kesalahan akan ada hukuman.

Kekalahan dari Valencia dalam partai Liga Spanyol sebelumnya memang mengakibatkan Barcelona harus dikudeta oleh pesaingnya yaitu Atletico Madrid. Saat ini Barcelona bertengger di peringkat kedua dengan mengoleksi 54 poin. [initial]


 (gl/han)