Panggil Messi, Martino Lakukan Perjudian
Editor Bolanet | 19 Agustus 2015 10:08
- Gerardo Martino mengatakan bahwa ia melakukan perjudian, mengingat ia belum menghubungi lagi Lionel Messi, meski telah memasukkan nama pemain tersebut dalam daftar skuat di laga uji coba melawan Meksiko dan Bolivia.
Messi sebelumnya kerap diisukan bakal vakum dari Albiceleste, lantaran kecewa dengan kritik dari publik Argentina pasca tim gagal meraih Copa America 2015. Martino lantas mencoba meredam isu tersebut dengan memanggil sang pemain dalam skuatnya belum lama ini.
Namun rupanya sang manajer mengaku ia belum menghubungi Messi secara langsung.
Saya tidak berbicara dengan Messi sebelum memanggilnya ke timnas. Saya harap ia mau datang dan membela tim, tutur Martino pada TyC Sports.
Saya tidak pernah mengatakan bahwa Messi harus absen dari tim nasional usai ia mendapat kritik tersebut, pungkasnya.
Messi sendiri akan bersiap membela Barcelona dalam laga perdana La Liga, yang bakal mempertemukan mereka dengan Athletic Bilbao akhir pekan ini. [initial]
(tyc/rer)
Messi sebelumnya kerap diisukan bakal vakum dari Albiceleste, lantaran kecewa dengan kritik dari publik Argentina pasca tim gagal meraih Copa America 2015. Martino lantas mencoba meredam isu tersebut dengan memanggil sang pemain dalam skuatnya belum lama ini.
Namun rupanya sang manajer mengaku ia belum menghubungi Messi secara langsung.
Saya tidak berbicara dengan Messi sebelum memanggilnya ke timnas. Saya harap ia mau datang dan membela tim, tutur Martino pada TyC Sports.
Saya tidak pernah mengatakan bahwa Messi harus absen dari tim nasional usai ia mendapat kritik tersebut, pungkasnya.
Messi sendiri akan bersiap membela Barcelona dalam laga perdana La Liga, yang bakal mempertemukan mereka dengan Athletic Bilbao akhir pekan ini. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Istri Claudio Bravo: Saya Yakin Luis Enrique Bisa Adil
Liga Spanyol 18 Agustus 2015, 21:54 -
Cari Penyerang Anyar, PSG Incar Messi dan Ronaldo
Liga Eropa Lain 18 Agustus 2015, 21:35 -
Pedro Capai Kata Sepakat dengan MU
Liga Inggris 18 Agustus 2015, 20:57 -
Luis Enrique Salahkan Saga Transfer Pedro
Liga Spanyol 18 Agustus 2015, 17:40 -
Bartomeu Ngotot MU Bayar Klausul Pedro
Liga Inggris 18 Agustus 2015, 15:37
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39