Ngeri, Lord Braithwaite Menolak Dijual Barcelona
Abdi Rafi Akmal | 21 Juli 2022 06:45
Bola.net - Martin Braithwaite belum juga pergi dari Barcelona dan tampak tidak akan pergi sampai kontraknya habis. Sejumlah laporan menyebutkan, Braithwaite mencari untung selama berseragam Barcelona.
Sejak awal pramusim, Xavi Hernandez telah memutuskan tidak akan memasukkan lima pemain ke dalam skemanya di musim 2022/2023. Braithwaite jadi salah satu pemain tersebut.
Kelima pemain tersebut didorong klub Catalan untuk mencari klub baru di bursa transfer musim panas ini. Namun, Braithwaite ternyata menolak.
Braithwaite juga sudah ditinggalkan rombongan tim Barcelona yang bertolak ke tur pramusim di Amerika Serikat.
Pemain berusia 31 tahun itu berdalih masih bahagia di Barcelona dan ingin terus mencari kesempatan untuk sukses di sana. Namun, sejumlah laporan meyakini bukan itu alasan Braithwaite.
Peminat Lord
Dilansir dari AS, Braithwaite sebetulnya sudah punya peminat. Ada Rayo Vallecano dan Ajax Amsterdam.
Kedua tim juga sudah mulai melakukan pendekatan ke Barcelona soal biaya transfer yang diminta. Rayo dilaporkan jadi peminat terkuat Braithwaite.
Namun, sebelum negosiasi berjalan lebih jauh, Braithwaite menolak untuk dijual. Keputusannya ini membuat Rayo dan Ajax tidak bisa melakukan pendekatan lebih jauh.
Kerjaan Sampingan
Laporan AS mengklaim bahwa Braithwaite adalah pengusaha yang benar-benar sukses. Terutama ketika pemain asal Denmark itu dikontrak Barcelona pada 2020 silam.
Dengan gaji yang diterimanya di Barcelona dan segala citra yang didapatnya sebagai pemain Barcelona, Braithwaite bersama pamannya membangun perusahaan real estate dengan nilai pasar 250 juta Dolar. Eks pemain Leganes itu juga masuk dalam daftar pesepakbola bisnis paling sukses bersama Lionel Messi.
Aset kekayaannya yang lain adalah, Braithwaite memiliki sekitar 1500 rumah yang sudah jadi. 500 bangunan lain sedang dalam proses pengerjaan.
Cari Untung
Media lokal Spanyol, AS sangat yakin Braithwaite mencari untung saja sebagai pemain Barcelona. Hatinya sudah tidak pernah benar-benar ingin bermain bola lagi.
Hal itu tercermin pada keenggannya untuk pindah. Padahal, tanpa menit bermain yang cukup, Braithwaite tidak akan dipanggil ke dalam timna Denmark. Walaupun sejumlah laporan juga merasa yakin Braithwaite tidak mengharapkan panggilan tersebut.
Sumber: AS
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Membedah Kedalaman Skuad Barcelona untuk Musim 2022/2023
Liga Spanyol 20 Juli 2022, 20:30 -
Baru Sekali Main di Barcelona, Raphinha Langsung Senggol Real Madrid
Liga Spanyol 20 Juli 2022, 19:44 -
Bek Tengah 'Mungil' Pasti Flop? 3 Bek Ini Buktikan Anggapan Itu Keliru
Liga Champions 20 Juli 2022, 19:44 -
Bagi Busquets, Bertahan di Barcelona Oke, ke Inter Miami Juga Bisa
Liga Spanyol 20 Juli 2022, 17:49
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39