Neymar Pernah Malu Bicara Dengan Messi
Heri | 3 Juli 2017 02:17
Bola.net - - mengungkapkan pengalamannya saat awal kehadirannya di . Neymar begitu terkesan dengan semua yang dilihatnya pada saat ia baru bergabung dengan tim Barcelona.
Neymar pindah dari Santos menuju Barcelona pada musim panas 2013. Kala itu ia dibeli dengan harga 17,1 juta euro plus bonus senilai 40 juta euro. Neymar mengungkapkan bahwa rasanya sangat luar biasa melihat anggota tim Barca.
Kala itu Neymar melihat ada banyak pemain kelas dunia di ruang ganti Barca. Ia merasa seperti tengah berada di dalam sebuah video game saja.
Saat saya masuk ke ruang ganti, saya melihat di satu sisi ada Lionel Messi. Lalu di sisi lainnya saya melihat Xavi, Andres Iniesta, Gerard Pique, dan Dani Alves. Rasanya saya seperti sedang berada di dalam video game saja, terang Neymar kepada Caldeirao.
Bergabung dengan tim yang penuh bintang tidak serta-merta membuat semuanya mudah. Neymar sempat mengalami kesulitan berkomunikasi, terutama dengan Messi. Bukan karena kendala bahasa, tapi Neymar terlalu malu untuk berbicara dengan sang bintang utama.
Suatu hari saya bermain bersama mereka di konsol video game, lalu berikutnya saya bisa duduk di samping mereka. Bulan pertama saya di Barcelona sangat berat, saya juga malu berbicara dengan Messi. Mereka semua adalah idola saya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Ingin Dapatkan Bonucci dari Juventus
Liga Italia 2 Juli 2017, 09:28 -
Roma Incar Inaki, Deulofeu dan Suso Gantikan Salah
Liga Italia 2 Juli 2017, 05:01 -
Bek Barcelona Ini Segera Merapat Ke Portugal
Liga Spanyol 2 Juli 2017, 02:50 -
Karpet Merah dan Mewahnya Pernikahan Messi - Antonella
Bolatainment 1 Juli 2017, 23:10 -
Bellerin Tegaskan Masih Berstatus Pemain Arsenal
Liga Inggris 1 Juli 2017, 22:00
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39