Neymar, Pedro dan Aduriz Bersaing Rebut Top Skor Copa del Rey
Editor Bolanet | 30 Mei 2015 07:14
Tinggal tiga pemain yang bisa menyamai bahkan melewati catatan Aspas, dan ketiganya memiliki kesempatan bertanding dini hari nanti (31/05).
Yang terdekat adalah Neymar, salah satu pemain yang merupakan bagian Trio MSN bersama Lionel Messi dan Luis Suarez tersebut sudah mencetak enam gol dalam lima pertandingan di Copa del Rey musim ini. Tiga tim yang merasakan ketajaman kapten Brasil itu adalah Elche, Atletico Madrid dan Villarreal.
Sementara striker Athletic, Aritz Aduriz berada di belakang Neymar dengan catatan lima gol. Di semua kompetisi musim ini, Aduriz adalah jaminan gol bagi timnya, total ia sudah mengukir 26 gol atas namanya.
Dua gol yang ia ciptakan saat melawan Espanyol di semifinal lalu menjadi kunci lolosnya Los Leones ke final. Malaga dan Celta Vigo juga menjadi korban keganasan Aduriz dalam mengkonversi peluang gol.
Pemain ketiga yang berpeluang menyegel gelar top skorer Copa del Rey kali ini adalah Pedro Rodriguez yang juga sudah mencetak lima gol. Menurut fcbarcelona.com bila saja ia berhasil membukukan dua gol dalam final nanti, maka ia bakal menggenapkan jumlah golnya menjadi 100 dalam 316 pertandingan bersama Blaugrana.
Pedro juga merupakan pencetak gol ulung di kompetisi ini, 37 pertandingan sudah ia mainkan dengan menorehkan 17 gol. Jadi siapa yang Bolaneters jagokan? [initial]
Menuju final Copa del Rey 2015
- Iniesta Waspadai Tekanan dan Kerja Keras Blbao
- Final Copa del Rey 2015, Barcelona Akan Kenakan Jersey Spesial
- Del Bosque: Final Copa del Rey di Camp Nou, Barcelona Diunggulkan
- Saat Ini Barcelona Punya Striker-striker Terbaik Dunia
- Iniesta: Suarez Spektakuler dan Permainannya Luar Biasa
- Enrique: Luis Suarez Siap Bermain
- Data dan Fakta Final Copa del Rey: Bilbao vs Barcelona
- Prediksi Athletic Bilbao vs Barcelona 31 Mei 2015
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Iniesta: Suarez Spektakuler dan Permainannya Luar Biasa
Liga Spanyol 29 Mei 2015, 23:32 -
Enrique Akui Mainkan Final di Camp Nou Tambah Motivasi Pemain
Liga Spanyol 29 Mei 2015, 22:32 -
Enrique: Luis Suarez Siap Bermain
Bola Indonesia 29 Mei 2015, 22:25 -
Allegri Tak Anggap Juventus Inferior Dari Barcelona
Liga Champions 29 Mei 2015, 21:29 -
'Juventus Punya Mimpi Kuasai Eropa'
Liga Champions 29 Mei 2015, 21:08
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39