'Neymar Harus Lakukan Apa Yang Dikatakan Messi'

Editor Bolanet | 16 Juni 2013 19:15
'Neymar Harus Lakukan Apa Yang Dikatakan Messi'
Neymar (c) AFP
- Kepindahan ke raksasa Spanyol, Barcelona FC mendapat apresiasi dari banyak kalangan. Salah satunya dari Marcos Senna.

Menurut mantan pemain Villarreal dan timnas Spanyol kelahiran Brasil ini, Neymar memiliki segala prasyarat untuk meraih kesuksesan di klub barunya tersebut.

Namun yang paling penting, dijelaskannya, Neymar harus bermain sebagai tim seperti yang selama ini ditunjukkan Blaugrana dan tetap menghormati dan melakukan apa yang dikatakan superstar Nou Camp, Lionel Messi.

Apa yang harus dilakukan Neymar di ruang ganti Barca adalah tetap menundukkan kepalanya (tak sombong) dan melakukan apa yang dikatakan oleh Messi, ujarnya.

Sebelumnya, Neymar setuju pindah dari Santos ke Nou Camp dengan nilai transfer 57 juta euro dan dikontrak selama lima tahun dengan buyout clause sebesar 190 juta euro. (foes/dzi)