Musim Depan Barcelona Cuci Gudang

Editor Bolanet | 5 Mei 2014 23:18
Musim Depan Barcelona Cuci Gudang
Barcelona akan lakukan perombakan musim depan (c) ist
- Bisa jadi Barcelona FC mengakhiri musim 2013-14 ini tanpa satu trofi pun, oleh karenanya mereka bersiap menambah kekuatan untuk musim depan.

Menurut laporan yang dirilis Sport, direktur olahraga Barca bersama timnya sudah menyiapkan hingga empat pemain yang akan didepak.

Ibrahim Afellay, Isaac Cuenca, Jonathan Dos Santos dan Oier Olazabal adalah empat nama yang diyakini segera didepak.

Dikabarkan Barca ingin empat pemain tersebut dilepas secara permanen guna memberi tempat bagi sejumlah pemain yang memang sudah diincar.

Cristian Tello bisa menjadi pemain kelima yang masuk daftar di atas begitu pula kiper kedua, Jose Manuel Pinto yang dipercaya tak akan mendapatkan perpanjangan kontrak. (isf/dct)