Moyes Belum Tahu Cara Atasi Yellow Submarine

Editor Bolanet | 15 Januari 2015 12:34
Moyes Belum Tahu Cara Atasi Yellow Submarine
David Moyes (c) realsociedad.com
- Sejak melakoni debut kepelatihan di Spanyol bersama Real Sociedad pada November 2014, ada satu tim yang bisa dibilang sebagai mimpi buruk bagi David Moyes. Tim tersebut adalah .

Tiga kali membawa timnya menghadapi The Yellow Submarine (Kapal Selam Kuning), tiga kali pula Moyes menuai kekecewaan. Pertama, Sociedad besutannya dihajar 0-4 dalam partai La Liga di El Madrigal pada bulan Desember. Sejauh ini, kekalahan tersebut tercatat sebagai kekalahan terbesar Moyes di La Liga.

Bertemu lagi di babak 16 besar Copa del Rey, lagi-lagi Moyes dan pasukannya dipaksa menelan pil pahit. Setelah takluk 0-1 pada leg pertama di kandang Villarreal, Sociedad hanya bermain imbang 2-2 ketika ganti menjadi tuan rumah pada leg kedua, Kamis (15/1). Sociedad pun tersingkir dengan agregat 2-3, sedangkan Villarreal akan menghadapi Getafe di perempat final.


Pada leg pertama, Sociedad menyerah oleh gol tunggal Denis Cheryshev. Di Anoeta, Sociedad mencetak dua gol lewat Carlos Vela (45) dan Esteban Granero (75), tapi Villarreal juga menyarangkan dua berkat aksi Gerard Moreno (27) serta Giovani Dos Santos (73). Meski Villarreal kehilangan Mateo Musacchio akibat kartu kunig kedua di menit 82, Sociedad tetap tak sanggup membalikkan keadaan.



Moyes sempat jadi pusat perhatian usai membawa Sociedad mengalahkan raksasa . Namun, sejauh ini, Moyes sepertinya belum tahu cara mengatasi Villarreal. Dua statistik buruk di atas (kekalahan terbesar di La Liga dan tersingkir dari Copa) adalah buktinya. [initial]

 (opta/gia)