Messi Punya Kunci Gerbang Gawang Sevilla
Gia Yuda Pradana | 5 April 2017 11:55
Bola.net - - Lionel Messi ibarat memiliki kunci untuk membuka gerbang gawang . Tim Andalusia itu adalah salah satu target favoritnya di La Liga. Sebanyak 21 gol sudah dicetak sang superstar Argentina dalam 20 pertandingan melawan mereka bersama di liga tertinggi Espana.
Barcelona akan menjamu Sevilla di Camp Nou pada jornada 30 La Liga 2016/17, Kamis (06/4). Messi bakal jadi salah satu andalan pelatih Luis Enrique untuk coba menumbangkan anak-anak asuh Jorge Sampaoli dan mengamankan poin maksimal.
Barcelona bakal berharap banyak padanya. Melihat performa terkini Messi kontra Sevilla, itu adalah harapan yang wajar.
Seperti dilansir situs resmi Barcelona, Messi mencetak enam gol dalam empat laga terakhir melawan Sevilla di Camp Nou.
La Liga 2012/13 jornada 25 (Barcelona 2-1 Sevilla)
Eks Barcelona Alberto Botia membawa Sevilla unggul di babak pertama, tapi bisa dibalas oleh David Villa setelah jeda. Messi kemudian mencetak gol kemenangan.
La Liga 2013/14 jornada 4 (Barcelona 3-2 Sevilla)
Messi membawa Barcelona memimpin 2-0 dengan gol yang dicetaknya pada menit 74. Sevilla sempat menyamakan kedudukan lewat Ivan Rakitic dan Coke, tapi dipaksa pulang dengan tangan hampa setelah Alexis Sanchez mencetak gol kemenangan di penghujung laga.
La Liga 2014/15 jornada 12 (Barcelona 5-1 Sevilla)
Ini adalah salah satu performa terbaik Messi melawan Sevilla. Di musim pertama kepelatihan Luis Enrique itu, Messi mencetak hattrick untuk membawa Barcelona menang 5-1 atas tim besutan Unai Emery. Dalam prosesnya, Messi bahkan memecahkan rekor gol 251 gol liga Telmo Zarra.
La Liga 2015/16 jornada 26 (Barcelona 2-1 Sevilla)
Sevilla unggul terlebih dahulu melalui Vitolo. Messi membalasnya dan menyamakan skor jadi 1-1. Gol kemenangan dicetak oleh Gerard Pique. Musim itu, Barcelona sukses mempertahankan gelar mereka di La Liga.
Gol-gol Messi dari empat laga di atas bisa disimak lewat video kompilasi berikut ini.
Sejauh ini, Messi sudah mencetak 21 gol melawan Sevilla di La Liga. Total, dia telah mengukir 27 gol kontra Los Nervionenses di semua ajang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barca Era Enrique Nyaris Sempurna
Liga Spanyol 4 April 2017, 23:51 -
Hukuman Messi Membawa Berkah untuk Barca
Liga Spanyol 4 April 2017, 22:37 -
Allegri: Napoli Seperti Barcelona
Liga Italia 4 April 2017, 21:05 -
Raphael Varane Absen di El Clasico?
Liga Spanyol 4 April 2017, 20:32 -
Rakitic Tak Senang Harus Jumpa Juve
Liga Champions 4 April 2017, 18:34
LATEST UPDATE
-
Hasil Inggris vs Latvia: Skor 3-0
Piala Eropa 25 Maret 2025, 06:21 -
Igor Tudor Pimpin Latihan Perdana Juventus Usai Gantikan Motta
Liga Italia 25 Maret 2025, 06:15 -
Latihan Terakhir Thiago Motta di Juventus Disebut Aneh
Liga Italia 25 Maret 2025, 06:06 -
Apa yang Akan Dilakukan Capello Jika Jadi Tudor di Juventus?
Liga Italia 25 Maret 2025, 05:59 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 25 Maret 2025, 05:54 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 25 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23