Meski Menang, Zidane Tuntut Real Madrid Berbenah
Serafin Unus Pasi | 27 September 2020 09:20
Bola.net - Manajer Real Madrid, Zinedine Zidane merasa gembira dengan kemenangan timnya atas Real Betis dini hari tadi. Namun sang manajer ingin timnya meningkatkan performa mereka di laga-laga berikutnya.
Dini hari tadi, Real Madrid memainkan pertandingan kedua mereka di La Liga. El Real berhadapan dengan Real Betis di Estadio Benito Villamarin.
Real Madrid sempat tertinggal 2-1 di babak pertama. Namun di babak kedua mereka berhasil membalikkan kedudukan menjadi 3-2 berkat gol bunuh diri Emerson dan penalti Sergio Ramos.
Zidane merasa lega timnya bisa mengamankan kemenangan di laga ini. "Pada akhirnya, pertandingan ini sangat rumit dan juga sulit," ujar Zidane di laman resmi Real Madrid.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Mentalitas Top
Zidane pada kesempatan ini menggarisbawahi mentalitas timnya saat dalam posisi tertinggal.
Ia menyebut timnya terus berjuang hingga akhir sehingga mereka bisa meraih kemenangan di laga tersebut.
"Para pemain kami memberikan segalanya, dan ini adalah tiga poin yang sangat penting bagi kami. Kami berhasil menang di stadion yang sulit dan melawan tim yang memenangkan dua pertandingan pertama mereka."
Harus Lebih Baik
Meski menang, Zidane meminta para pemain Real Madrid untuk berbenah.
Ia menilai timnya masih tampil kurang optimal dan ia ingin itu bisa membaik secepatnya.
"Kami senang dengan hasil ini, dan kami tahu bahwa jalan kami masih panjang. Kami bisa dan kami harus lebih baik lagi." ujarnya.
Laga Berikutnya
Real Madrid dijadwalkan akan kembali beraksi di tengah pekan nanti.
Mereka akan menjamu Real Valladolid di Estadio Santiago Bernabeu.
(Real Madrid)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Real Betis vs Real Madrid di Vidio
Liga Spanyol 26 September 2020, 23:59 -
5 Pemain Real Betis yang Bisa Sakiti Real Madrid
Liga Spanyol 26 September 2020, 16:00 -
Zinedine Zidane Yakin Barcelona Tetap Kuat Meski Terus-Menerus Dihantam Masalah
Liga Spanyol 26 September 2020, 12:53 -
Jadwal La Liga Malam Ini di Vidio: Real Betis vs Real Madrid
Liga Spanyol 26 September 2020, 09:25 -
Real Madrid Adem Ayem di Bursa Transfer, Zinedine Zidane Tetap Kalem
Liga Spanyol 26 September 2020, 03:30
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39