Meski Hatinya Terluka, Messi Tetap Profesional Jalani Sisa Kontraknya di Barcelona
Dimas Ardi Prasetya | 30 September 2020 20:29
Bola.net - Lionel Messi memang terluka gara-gara perlakuan manajemen Barcelona, akan tetapi La Pulga menegaskan ia akan tetap bersikap profesional dalam menjalani sisa kontraknya di Camp Nou.
Musim lalu menjadi musim terburuk Messi bersama Barcelona. Di atas lapangan, ia gagal total dalam usahanya meraih gelar juara.
Yang ada, Barca malah dipermalukan di Liga Champions. Bermain melawan Bayern Munchen di babak perempatfinal, mereka digilas dengan skor 8-2.
Di La Liga, perjalanan Barca tersendat. Bahkan mereka akhirnya disalip dan dikalahkan Real Madrid dalam perburuan gelar mahkota liga.
Penderitaan Messi berlanjut di bursa transfer. Ia merasa dikhianati manajemen klub dan akhirnya bersikukuh untuk meminta pergi. Sayangnya pada akhirnya La Pulga gagal pergi dan terpaksa bertahan di Camp Nou di sisa kontraknya.
Messi Tetap Profesional
Kesedihan Lionel Messi terus berlanjut. Baru-baru ini Barcelona memaksa Luis Suarez hengkang dari Barcelona dan akhirnya terpaksa pindah ke Atletico Madrid.
Semua hal tersebut sangat menyakiti hati Lionel Messi. Meski demikian, La Pulga menegaskan ia akan tetap bersikap profesional dan akan bermain sepenuh hati bagi Barcelona.
“Siapa pun yang mengenal saya tahu bahwa saya tidak mampu bermain dengan cara apa pun selain selalu untuk menang, dan memberikan segalanya di lapangan. Itu seperti itu sepanjang karir saya dan itu tidak akan berubah," tegas Messi pada Sport.
"Hari ini komitmen saya untuk jersey ini dan lencana ini total, masih utuh," tegas La Pulga lagi.
Undangan Pindah ke Atletico Madrid
Setelah Luis Suarez pindah ke Atletico Madrid, Presiden Los Rojiblancos yakni Enrique Cerezo, sempat melontarkan sebuah undangan kepada Lionel Messi. Ia mengajak pemain Argentina itu pindah juga dari Barcelona ke Wanda Metropolitano.
"Dalam kehidupan, jika anda menginginkan sesuatu, dengan hasrat yang besar semua bisa terjadi," buka Cerezo kepada Cadena Cope.
"Jika Leo Messi ingin bermain dengan Luis Suarez, saya akan mengatakan ini kepadanya untuk datang ke sini [Atletico Madrid]."
Kontrak Lionel Messi di Barcelona saat ini tersisa satu musim saja. La Pulga bisa bebas pergi dari Camp Nou pada musim panas 2021 mendatang. Sebelumnya ia sempat dikaitkan dengan Manchester City, PSG, hingga Inter Milan.
(Sport)
Berita Barcelona Lainnya:
- Klarifikasi Messi Atas Serangannya Pada Barcelona Terkait Transfer Suarez
- Menakjubkan! 4 Pemain Ini Memiliki Gelar Individu FIFA Terbanyak Sepanjang Masa
- Wah, Ronald Koeman Restui Ousmane Dembele Gabung Manchester United?
- Barcelona Berharap Dapat Diskon untuk Transfer Memphis Depay
- Nadia Aviles: Gebetan Enzo Zidane yang Jatuh ke Pelukan Denis Suarez
- Tolak Pinangan Manchester United, Ousmane Dembele Masih Ingin Buktikan Diri di Barcelona
- Luis Suarez - Lionel Messi dan 4 Bromance Terbaik di Sepak Bola
- Sergino Dest, Mengapa Pemain 19 Tahun ini Penting untuk Barcelona?
- Pilih Jalan Damai, Lionel Messi Akhirnya Minta Maaf Jika Punya Salah ke Barcelona
- Sadar Diri, Barcelona Tidak Lagi Kejar Lautaro Martinez
- Beda Pendapat Pelatih Argentina dan Ronald Koeman Soal Posisi Terbaik Lionel Messi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Messi Rindu Suarez? Gabung Atletico Madrid Aja Yuk!
Liga Spanyol 29 September 2020, 21:20 -
Sadar Diri, Barcelona Tidak Lagi Kejar Lautaro Martinez
Liga Spanyol 29 September 2020, 17:00 -
5 Bintang La Liga dengan Nilai Pasar Tertinggi
Editorial 29 September 2020, 16:52 -
Akhir Pekan Ini, El Clasico Wanita Pertama Sepanjang Sejarah Bakal Dihelat
Liga Spanyol 29 September 2020, 15:51 -
Beda Pendapat Pelatih Argentina dan Ronald Koeman Soal Posisi Terbaik Lionel Messi
Liga Spanyol 29 September 2020, 12:59
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39