Mendes: Ronaldo Panutan Semua Profesional Muda

Editor Bolanet | 3 Februari 2015 09:18
Mendes: Ronaldo Panutan Semua Profesional Muda
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
- Cristiano Ronaldo merupakan seorang profesional yang layak jadi panutan semua sosok pemain muda, demikian menurut pendapat sang agen, Jorge Mendes.

Mendes berbicara di sela-sela peluncuran buku terbarunya 'Jorge Mendes - Special Agent', yang mengisahkan perjalanannya sebagai agen pemain bintang dunia seperti Radamel , Angel di Maria, dan termasuk di antaranya Ronaldo.

Di luar lapangan, ia merupakan panutan untuk semua anak-anak dan remaja, karena ia punya cara yang bagus dalam menjalani kehidupannya setiap hari, tutur Mendes singkat, menurut laporan yang diturunkan oleh Marca.

Ronaldo baru saja memenangkan Ballon d'Or 2014, dalam gala FIFA yang digelar di Zurich awal bulan Januari. [initial]

 (mar/rer)