Mau Adnan Januzaj, Barcelona Hanya Perlu Bayar Segini
Serafin Unus Pasi | 13 Desember 2021 18:20
Bola.net - Sebuah rumor baru beredar mengenai masa depan Adnan Januzaj. Real Sociedad siap melepaskan sang winger ke Barcelona di bulan Januari nanti.
Seperti yang sudah diketahui, Barcelona sedang berburu winger baru. Mereka mengantisipasi kepergian Ousmane Dembele yang bakal habis di musim panas tahun depan.
Tim pelatih Barcelona mulai menyasar sejumlah winger yang jadi incaran mereka. Salah satunya adalah Adnan Januzaj.
Dilansir The Daily Mail, Barcelona berpotensi mendapatkan jasa Januzaj. Karena Real Sociedad siap berpisah dengan sang winger.
Simak situasi terkini perburuan Januzaj di bawah ini.
Siap Lepas
Menurut laporan tersebut, Real Sociedad tidak akan menghalangi kepergian Januzaj di bulan Januari nanti. Bahkan mereka siap membantu Barcelona mendapatkan sang winger.
Ini disebabkan kontrak Januzaj akan habis di musim panas tahun 2022. Sejauh ini Sociedad sudah merayu sang winger untuk bertahan, namun ia tidak bergeming.
Itulah mengapa Real Sociedad akan menjual Januzaj di bulan Januari nanti. Karena mereka tidak mau kehilangannya secara cuma-cuma.
Harga Murah
Menurut laporan tersebut, Barcelona tidak perlu keluar uang terlalu banyak untuk merekrut Januzaj. Karena Sociedad memberikan potongan harga untuk sang winger.
Ini disebabkan kontrak Januzaj kurang enam bulan lagi habis. Jadi mereka tidak bisa membanderolnya dengan harga yang terlalu tinggi.
Itulah mengapa mereka hanya membanderolnya di kisaran 10 juta Euro saja. Mereka berharap Barcelona bersedia menebusnya di angka itu.
Siap Menunggu
Menurut laporan tersebut, Barcelona ingin Sociedad menurunkan harga jual Januzaj di bulan Januari nanti. Namun jika Sociedad tidak mau, itu tidak jadi soal bagi Barcelona.
Mereka siap menunggu sang winger di musim panas nanti. Di mana mereka bisa mendaratkannya dengan status free transfer.
Klasemen La Liga
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pedri Ungkap Penolakan dari Real Madrid: Mereka tak Mau Merekrut Saya
Liga Spanyol 12 Desember 2021, 21:56 -
Ngebet Gavi, Liverpool Siap Aktifkan Klausul Rilisnya di Barcelona
Liga Inggris 12 Desember 2021, 17:53 -
Barcelona Incar Enam Amunisi Baru, Tiga di Antaranya dari Chelsea
Liga Spanyol 12 Desember 2021, 16:48 -
Barcelona Dapat Kabar Baik dari Man City Terkait Perburuan Torres
Liga Spanyol 12 Desember 2021, 15:59 -
Data dan Fakta La Liga: Osasuna vs Barcelona
Liga Spanyol 12 Desember 2021, 09:01
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39