Mascherano Kalem Tatap Kans Juara Barca

Editor Bolanet | 9 Februari 2016 09:13
Mascherano Kalem Tatap Kans Juara Barca
Javier Mascherano. (c) AFP
- Javier Mascherano mengatakan bahwa ia dan akan tetap tenang menatap kans juara timnya di La Liga musim ini.


Barcelona akan bermain melawan Celta Vigo dan Sporting Gijon di dua laga La Liga mereka berikutnya. Jika mampu menang di dua pertandingan ini, tim asuhan Luis Enrique akan bisa unggul hingga enam angka dari Atletico Madrid - lantaran duel melawan Sporting adalah laga tunda yang harusnya mereka mainkan di Desember, tepat saat pelaksanaan Piala Dunia Antarklub.


Namun demikian, Mascherano mengatakan pada Marca: Masih ada banyak pertandingan yang harus dimainkan, ada banyak poin yang bisa diraih. Dua musim terakhir menunjukkan bahwa saat tersulit adalah di dua pertiga akhir musim kompetisi, karena ada banyak tim yang mengusung misi tertentu.


Hingga momen terakhir nanti, kami yakin La Liga bakal amat ketat. Poin akan jadi sesuatu yang amat berharga. Jika kami nantinya memang menang di dua laga berikutnya, kami akan terus bermain dengan sikap yang sama.


Barcelona terlebih dahulu bakal bermain melawan Valencia di leg kedua semifinal Copa del Rey tengah pekan ini. [initial]



 (mar/rer)