Martino Keluhkan Paceklik Gol Barca

Editor Bolanet | 17 April 2014 08:11
Martino Keluhkan Paceklik Gol Barca
Gerardo Martino. (c) AFP
- Manajer , Gerardo Martino mengeluhkan paceklik gol yang dialami oleh kubunya kala mereka menghadapi Real Madrid di Final Copa del Rey (17/04).

Dari sekian banyak manuver serangan yang dilakukan oleh Blaugrana, hanya Marc Bartra yang sukses menaklukkan Iker Casillas dini hari tadi. Akibatnya, kubu Camp Nou pun harus mengakhiri laga dengan kepala tertunduk usai Madrid menang 2-1 dan menjadi juara Copa musim ini.

Tim ini tahu bagaimana caranya mencetak banyak gol, namun tiba-tiba seolah sumber gol kami mengerin, aku Martino menurut laporan reporter.

Kami memiliki masalah ketika memasuki 25 meter area pertahanan lawan dan itu tidak biasa untu klub ini, karena dalam kondisi biasa para pemain bisa melakukan manuver yang brilian dan mencetak gol. Namun kami tak bisa melakukannya pekan ini, pungkasnya.

Athletic Bilbao akan menjadi lawan Barcelona di La Liga, Senin pekan depan. [initial]

 (gl/rer)