Martin Odegaard Bersumpah Akan Rebut Posisi Starter di Real Madrid
Serafin Unus Pasi | 15 November 2018 21:00
Bola.net - - Sebuah tekad diungkapkan oleh Martin Odegaard. Bintang muda Real Madrid itu berjanji akan melakukan segala cara agar ia bisa kembali ke skuat Los Blancos di masa depan.
Odegaard membuat dunia sepakbola geger di tahun 2014 silam. Ia dibeli Real Madrid dari klub Norwegia, Stromsgodset dengan mahar 2,8 juta Euro saat ia masih berusia 16 tahun.
Sempat menembus tim utama Real Madrid, performa Odegaard cenderung menurun dari waktu ke waktu. Alhasil dalam dua tahun terakhir ia dipinjamkan ke Belanda, di mana ia memperkuat Heerenveen sebelum dipinjamkan kembali ke Vitesse.
Odegaard sendiri menegaskan ia akan berjuang keras di Belanda agar kembali ke tim utama Real Madrid. "Saya merasa puas dengan peminjaman saya di Vitesse," buka Odegaard kepada Voetbal International.
Baca komentar lengkap sang pemuda di bawah ini.
Kerja Keras
Odegaard sendiri menyebut bahwa peminjaman ke Vitesse ini akan sangat berguna baginya untuk merebut kembali tempat di tim utama Real Madrid di masa depan.
"Saya harus realistis dengan keadaan saya. Berapa banyak pemain berusia 19 tahun yang bisa bermain di tim utama Real Madrid? Jalan saya masih panjang dan saya percaya kepada diri saya sendiri."
"Saya harus bekerja keras, belajar lebih banyak dan bermain lebih sering di sini. Tujuan saya jelas: Saya ingin bermain di Real Madrid dan saya akan melakukan segalanya untuk mencapai hal itu."
Bakal Lebih Baik
Odegaard optimis jalannya ke tim utama Real Madrid akan terbuka karena ia percaya ia berkembang dengan baik di Vitesse.
"Saya memang masih berusia 19 tahun, namun saya sudah berkarir di sepakbola profesional selama lima tahun. Saya percaya bahwa saya bisa lebih dominan di masa depan."
"Saya merasa saya datang ke tempat yang tepat untuk mengambil langkah berikutnya. Saya tahu apa yang diinginkan pelatih dan saya menikmati pekerjaan saya di sini, dan saya harap ini bisa membuat saya kembali ke Madrid." tandasnya.
Performa Apik
Odegaard tercatat sudah 11 kali bermain untuk Vitesse musim ini, di mana ia mengemas 2 gol dan 1 assist bagi tim Liga Belanda tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Niatan Ceballos Balik ke Betis Dicegah Zidane
Liga Spanyol 14 November 2018, 21:12 -
Ceballos Beber Alasan Solari Tepikan Isco
Liga Spanyol 14 November 2018, 20:53 -
Lucas Vazquez Masuk Radar Arsenal
Liga Inggris 14 November 2018, 20:20 -
Pengakuan Ramos: Saya Tak Pernah Berniat Cederai Pemain Lawan
Liga Champions 14 November 2018, 18:03 -
Juventus Mulai Bermanuver Untuk James Rodriguez
Liga Italia 14 November 2018, 17:20
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39