Martin Braithwaite Sesumbar Bakal Menggila Jika La Liga Dilanjutkan Kembali
Serafin Unus Pasi | 28 April 2020 17:00
Bola.net - Sebuah rasa optimistis diungkapkan oleh Martin Braithwaite. Penyerang anyar Barcelona itu yakin ia bisa menjadi predator haus gol jika La Liga digulirkan kembali.
Braithwaite bergabung dengan Barcelona di bulan Februari kemarin. Ia direkrut dari Leganes setelah Barcelona mendapatkan dispensasi dari RFEF untuk belanja pemain meski bursa transfer sudah ditutup.
Namun baru tiga kali bermain untuk Barcelona, Braithwaite harus menganggur sementara. Hal ini dikarenakan semua kompetisi ditangguhkan karena adanya pandemi virus corona.
Braithwaite mengaku sudah tidak sabar menunjukkan kebolehannya di skuat Barcelona. "Saya sudah tidak sabar untuk kembali bermain lagi," beber Braithwaite kepada DR.
Baca komentar lengkap sang striker di bawah ini.
Kemampuan Bagus
Braithwaite cukup percaya diri ia bisa menjadi andalan baru di lini serang Barcelona di sisa musim ini.
Ia menilai bahwa diirnya punya kemampuan yang memadai untuk menjadi mesin gol Barcelona yang baru.
"Saya sangat tenang dan juga sangat mempercayai kemampuan saya. Saya tahu bahwa saya bisa tampil luar biasa jika kompetisi dilanjutkan kembali."
Tidak Sabar
Braithwaite mengaku sudah tidak sabar untuk kembali merumput bersama Barcelona. Ia sudah membayangkan banyak hal-hal yang bagus saat bertempur bersama skuat El Blaugrana.
"Saya menghabiskan cukup banyak waktu untuk membayangkan bagaimana segalanya akan berlanjut nanti. Saya sudah memproyeksikan kehidupan saya karena saya memvisualisasikannya di otak saya."
"Jadi saya sangat antusias dan tidak sabar untuk bermain kembali, karena saya yakin segalanya akan berjalan luar biasa." ujarnya.
Satu Bulan Lagi
Menurut rumor yang beredar, La Liga kemungkinan akan digelar pada awal Juni mendatang.
Hal ini menyusul kondisi pandemi yang sudah mulai mereda di Spanyol.
(DR)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Braithwaite Patok Target Untuk Jadi Top Skor La Liga Bersama Barcelona
Liga Spanyol 27 April 2020, 22:29 -
Mengenal Posisi Sweeper-Keeper, Sebuah Metode Nyeleneh dalam Menjaga Gawang
Bundesliga 27 April 2020, 21:18 -
Barcelona Batalkan Perekrutan Sandro Tonali?
Liga Spanyol 27 April 2020, 19:00 -
Ronaldinho Terkejut Dibekuk Polisi dan tak Pernah Mengira Bakal Dipenjara
Bolatainment 27 April 2020, 18:48
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40