Marcelo: Tak Ada Laga Mudah untuk Real Madrid
Haris Suhud | 16 April 2017 11:28
Bola.net - - Real Madrid hampir saja gagal memetik kemenangan ketika menghadapi Sporting Gijon, Sabtu (15/4). Los Blancos harus bekerja keras hingga akhirnya menutup pertandingan ini dengan kemenangan dengan keunggulan 2-3.
Melihat hasil dari pertandingan ini, menurut Marcelo, menjadi tanda bahwa Real Madrid tak akan menghadapi laga mudah dalam upaya mengejar juara La Liga.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Estadio El Molinon ini, Real Madrid sempat tertinggal 1-0 di menit 14 berkat gol Duje Cop. Isco kemudian menyamakan kedudukan tak lama setelahnya.
Di babak kedua, Real Madrid kembali tertinggal setelah Mikel Vesga mencetak gol di menit ke-50. Alvaro Morata kemudian menyamakan kedudukan sembilan menit kemudian.
Gagal menang menghadapi tim yang tengah terancam degradasi akhirnya bisa dicegah setelah Isco menjadi penentu kemenangan di menit 90. Dengan hasil ini, maka Real Madrid tetap memuncaki klasemen La Liga sementara dengan jarak tiga poin dari Barcelona di peringkat dua.
Tak ada laga mudah. Kami selalu berjuang hingga akhir dalam laga sulit. Kami tak punya banyak waktu untuk istirahat, ini yang membuat fenomenal dan apa yang membuat tim ini hebat. Kami membutuhkan semua pemain, ujar Marcelo usai menjalani pertandingan.
Ini laga yang sulit, tak ada waktu untuk istirahat, tapi kami bekerja dengan sangat baik dan kami bagus dalam fisik. Tapi, pada akhirnya, kami banyak menjalani pertandingan sulit, sambungnya.
Tengah pekan lalu, Real Madrid juga baru saja memetik kemenangan setelah tertinggal lebih dulu; yaitu saat menjalani pertandingan perempat final Liga Champions leg pertama menghadapi Bayern Munchen di Allianz Arena. Satu kaki Real Madrid kini sudah menginjak babak semi final setelah unggul 1-2. Laga penentu lolos ke semi final akan berlangsung di Santiago Bernabeu pekan berikutnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights La Liga: Sporting Gijon 2-3 Real Madrid
Open Play 15 April 2017, 23:41 -
Tanpa BBC, Madrid Susah Payah Tundukkan Sporting
Galeri 15 April 2017, 23:34 -
Hasil Pertandingan Sporting Gijon vs Real Madrid: Skor 2-3
Liga Spanyol 15 April 2017, 23:17 -
Ramos Menuju Pertandingan Liga Champions ke-100
Liga Champions 15 April 2017, 16:26 -
Dituduh Pemerkosa, Cristiano Ronaldo Beri Bantahan Tegas
Bolatainment 15 April 2017, 07:35
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39