Marcelo Salas Gagalkan Transfer Cristiano Ronaldo ke Juve
Asad Arifin | 13 Februari 2017 22:36
Bola.net - - Mantan Direktur Olahraga , Gianni Di Marzio mengklaim bahwa dirinya nyaris mendatangkan Cristiano Ronaldo pada tahun 2002 silam. Namun, transfer ini gagal lantaran penyerang Marcelo Salas tidak mau jadi alat tukar.
Marzio menuturkan, ia melakukan komunikasi dan negosiasi dengan intensif dengan Ronaldo pada tahun 2002 lalu. Ia bahkan mengklaim sudah sepakat dengan Ronaldo dan sang pemain bersedia pindah ke Turin.
Ketika saya masih bekerja untuk Juve, saya menelpon ke Turin dan berkata ia akan menjadi pemain terbaik dunia. Tapi masih di bawah Diego Maradona, buka Marzio kepada Marca.
Saya melakukan menegosiasikan kesepakatan dan mendatangkan Ronaldo ke Turin pada tahun 2002 untuk bermain di Juventus, sambungnya.
Hanya saja, Marcelo Salas membuyarkan rencana Marzio tersebut. Penyerang Juve asa Chile tersebut tak mau dijadikan alat tukar. Salas tidak mau pindah ke Sporting CP dan Ronaldo pun urung bergabung dengan Bianconeri.
Salas tidak menerima kesepakatan pertukaran. Salas tidak ingin pindah dan akhirnya ia memutuskan untuk bermain di River Plate. Itulah bagaimana cerita Juve gagal mendapatkan Ronaldo. Jorge Mendes tahu dengan baik cerita ini, tambah Marzio.
Setahun setelah gagal digaet oleh Juve, bakat besar Ronaldo tercium oleh pelatih legendaris Manchester United, Alex Ferguson. Ronaldo pindah pada tahun 2003. Saat ini, pemain asal Portugal bermain di Real Madrid. Sepanjang karir, bapak satu anak ini memang berulang kali meraih gelar pemain terbaik dunia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Italia 12 Februari 2017, 22:11
-
Demi Kenangan di Juve, Morata Ingin Kalahkan Napoli
Liga Champions 12 Februari 2017, 19:34 -
Bek Roma: Juventus Membuat Saya Marah
Liga Italia 12 Februari 2017, 05:29 -
Allegri Berharap Ada 300 atau 400 Laga Lagi Bersama Juventus
Liga Italia 12 Februari 2017, 05:01 -
Napoli Diharamkan Gentar di Kandang Madrid
Liga Champions 12 Februari 2017, 04:00
LATEST UPDATE
-
Dipermak Australia, Patrick Kluivert: Andai Penalti Kevin Diks Masuk....
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:31 -
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40