Man of the Match Real Madrid vs Villarreal: Karim Benzema
Asad Arifin | 23 Mei 2021 01:51
Bola.net - Real Madrid memang gagal meraih gelar juara La Liga musim 2020/2021. Namun, pada duel lawan Villarreal, Madrid tampil cukup bagus dengan sosok Karim Benzema sebagai motor serangan.
Real Madrid menjamu Villarreal pada laga pekan ke-38 La Liga musim 2020/2021. Pada duel di Estadion Alfredo Di Stefano, Sabtu (22/5/2021) malam WIB, Real Madrid menang dengan skor 2-1.
Babak pertama tidak berjalan sesuai rencana Real Madrid sebagai tuan rumah. Mereka tertinggal dari gol Yemeri Pino. Madrid sempat mencetak gol lewat Karim Benzema pada menit ke-55, tapi dianulir wasit.
Benzema baru menyamakan skor lewat gol Benzema pada menit ke-87. Madrid kemudian membalikkan kedudukan lewat gol Luka Modric. Skor akhir 2-1 untuk Real Madrid.
Man of the Match
Karim Benzema dimainkan sejak menit awal dan dipercaya sebagai kapten. Sergio Ramos hanya duduk di bangku cadangan. Benzema jadi pemimpin di lapangan.
Benzema sempat kesulitan pada babak pertama, seperti halnya pemain Real Madrid lain yang tampil di bawah performa. Namun, pemain asal Prancis tampil jauh lebih baik pada babak kedua.
Penyerang 33 tahun mencetak gol pada menit ke-55, tetapi dianulir wasit. Madrid pun gagal membuat skor menjadi imbang 1-1. Namun, Benzema tidak patah arang.
Benzema menginspirasi kemenangan Real Madrid. Pada menit ke-87, Benzema mencetak gol dan membuat skor 1-1. Lalu, pada menit 90+2, Benzema membuat assist untuk gol Luka Modric.
Benzema memang gagal membawa Madrid juara La Liga musim 2020/2021. Namun, performanya di laga melawan Villarreal menjadi bukti bahwa dia memang layak dipanggil timnas Prancis untuk tampil di Euro 2020.
Baca Ini Juga:
- Air Mata Bahagia Luis Suarez usai Bawa Atletico Madrid Juara La Liga Musim 2020/21
- Hasil Liga Spanyol: Perjuangan Sengit Real Madrid, Pesta Atletico Madrid
- Man of the Match Real Valladolid vs Atletico Madrid: Luis Suarez
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Spanyol 2020/2021: Atletico Madrid Juara!
- Penuh Drama Hingga Detik Akhir, Atletico Madrid Juara La Liga Musim 2020/21
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Real Madrid vs Villarreal di Vidio
Liga Spanyol 22 Mei 2021, 21:06 -
5 Pemain Real Madrid yang Bisa Bikin Villarreal Menderita
Liga Spanyol 22 Mei 2021, 16:30 -
Real Madrid vs Villarreal: Eden Hazard Absen Lagi
Liga Spanyol 21 Mei 2021, 20:43 -
Zinedine Zidane: Tentu Saja, Real Madrid Akan Lebih Baik Tanpa Saya
Liga Spanyol 21 Mei 2021, 20:16
LATEST UPDATE
-
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39 -
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas China vs Timnas Australia dari HP
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:35 -
Barcelona Mencari Bek Kanan, Jeremie Frimpong jadi Pilihan?
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 15:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10