Man of the Match Barcelona vs Real Sociedad: Lionel Messi
Richard Andreas | 17 Desember 2020 07:30
Bola.net - Lionel Messi layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Barcelona vs Real Sociedad, duel lanjutan La Liga 2020/21, Kamis (17/12/2020).
Barca tertinggal terlebih dahulu saat Willian Jose mencetak gol di menit ke-27, tapi Jordi Alba dengan cepat menyamakan kedudukan di menit ke-31, dan Frenkie de Jong memberikan pukulan kedua di menit ke-43.
Messi memang tak mencetak gol, tapi perannya begitu penting di lapangan. Hampir semua serangan Barca berawal dari kakinya.
Hasil ini penting bagi Barca yang naik ke peringkat ke-5 klasemen sementara dengan 20 poin dari 12 pertandingan, sedangkan Sociedad tertahan di peringkat ke-2 dengan 26 poin.
Aksi Messi
Messi tak mencetak gol pun tak membuat assist, tapi kehadirannya di lapangan sudah lebih dari cukup. Dia kembali jadi pusat permainan Barca.
Messi melepas total 3 tembakan, 91% umpan sukses, 4 dribel, bahkan terlibat bertahan dengan 3 tekel. Performanya paling komplet di lapangan.
Whoscored pun memberikan rating 7,8 untuk aksi Messi di laga ini, tertinggi di antara pemain lain di lapangan -- bahkan lebih tinggi dari Alba dan De Jong, dua pencetak gol yang sama-sama mendapatkan rating 7,7.
Sumber: Whoscored
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Beda dengan Tiga Tahun Lalu, Neymar Kini Siap Bantu PSG Hancurkan Barcelona
Liga Champions 16 Desember 2020, 22:50 -
Tim Pelatih Timnas Indonesia U-19 Berharap Bisa Beruji Coba dengan Barcelona
Tim Nasional 16 Desember 2020, 22:03 -
Termasuk Messi, Ini Lima Pemain yang Banderolnya Anjlok pada 2020
Liga Champions 16 Desember 2020, 21:52 -
Termasuk Haaland, Ini Lima Pemain dengan Peningkatan Harga Tertinggi pada 2020
Liga Champions 16 Desember 2020, 17:43 -
Meski Lagi Kere, Barcelona Ogah Jual Frenkie De Jong
Liga Spanyol 16 Desember 2020, 17:00
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39