Madrid Tawar Gelandang PSG Ini 50 Juta

Editor Bolanet | 4 Juni 2015 22:16
Madrid Tawar Gelandang PSG Ini 50 Juta
Marco Verratti (c) AFP
- Pemain muda Paris Saint-Germain (PSG), Marco Verrati, dilaporkan sudah mendapatkan tawaran dari salah satu raksasa Spanyol, Real Madrid, sebesar 50 juta Euro. Sky Sports melansir bahwa Verrati akan mendapatkan bayaran sebesar 7 juta Euro per tahun.

Cederanya Luca Modric dalam beberapa bulan terakhir, membuat pihak Madrid segera mencari pelapis sang gelandang. Bukan sebuah rahasia lagi jika musim depan, klub yang baru saja menunjuk Rafael Benitez menjadi pelatih baru itu membutuhkan tambahan pemain untuk memperkuat tim di musim depan.

Performa Verrati selama berkostum PSG memang impresif dan konsisten, hal inilah yang menjadi pertimbangan Los Blancos untuk merekrutnya. Perlu diketahui, gelandang tim nasional Italia itu sudah mencatat lima assist dalam 32 kali penampilannya bersama PSG.

Dirinya juga memiliki rasio umpan jauh sebesar 4,8 per laga, jauh lebih baik ketimbang Xavi yang hanya memiliki rasio umpan 3,1. Dengan datangnya Verrati, diharapkan lini tengah Madrid yang diisi oleh Toni Kroos, Isco, Gareth Bale dan James Rodriguez akan semakin kuat.[initial]

  (sky/yp)