Madrid Sibuk Tawarkan Coentrao ke Inggris

Editor Bolanet | 2 Februari 2015 11:02
Madrid Sibuk Tawarkan Coentrao ke Inggris
Fabio Coentrao. (c) AFP
- Real Madrid dipercaya telah menawarkan bek mereka, Fabio Coentrao, pada dan belakangan ini.

Pemain Portugal itu lebih banyak menjadi penghangat bangku cadangan musim ini, usai ia kalah bersaing dengan dan disebut-sebut sudah siap meninggalkan tim di akhir musim.

Namun demikian, menurut laporan yang diturunkan oleh Daily Star, baik Arsene Wenger maupun Brendan Rodgers tidak tertarik untuk mendatangkan pemain berusia 26 tahun tersebut menjelang ditutupnya bursa transfer Januari.

Wenger merasa bahwa Arsenal tidak perlu lagi mendatangkan pemain anyar, usai mereka membeli bek Villarreal, Gabriel Paulista, dengan harga 15 juta poundsterling.

Sementara Rodgers, yang merasa Coentrao terlalu mahal, mungkin lebih tertarik untuk melirik opsi lain di bursa. [initial]

 (dst/rer)