'Madrid Bakal Kalahkan Barca 2-0'

Editor Bolanet | 20 Maret 2015 08:05
'Madrid Bakal Kalahkan Barca 2-0'
Real Madrid (c) AFP
- Mantan pemain Real Madrid, Hugo Sanchez, memberikan prediksinya mengenai skor akhir pertandingan El Clasico, yang akan dilangsungkan di Camp Nou akhir pekan ini.

Sosok asal Meksiko tersebut rupanya berharap Los Blancos bisa menang dua gol tanpa balas di markas . Namun demikian, ia memperkirakan bahwa hal tersebut akan sulit dilakukan. Sanchez lantas berpikir bahwa skor realistis adalah 2-1 untuk kemenangan tim tamu.

Saya berharap Real Madrid menang. Saya akan senang jika bisa melihat tim tamu menang dengan skor 2-0, namun saya pikir itu akan jadi kemenangan 2-1 untuk Real. Sedangkan untuk pencetak golnya, saya kira Cristiano, Benzema, atau Chicharito yang akan mencetak gol - salah satu di antara tiga orang striker, tutur Sanchez pada Marca.

Madrid kini tengah berada di peringkat dua klasemen sementara La Liga, tertinggal satu poin dari Barcelona. [initial]

 (mar/rer)