Luis Suarez Tak Henti Cetak Gol, Atletico Pimpin Klasemen, Apa Kabar Barcelona?
Gia Yuda Pradana | 31 Desember 2020 14:04
Bola.net - Atletico Madrid menang 1-0 menjamu Getafe pada pekan ke-16 La Liga 2020/21, Kamis (31/12/2020). Gol tunggal Atletico dicetak oleh striker 33 tahun Uruguay yang 'dibuang' Barcelona di awal musim, Luis Suarez.
Suarez membobol gawang Getafe di menit 20. Kemenangan itu juga membuat Atletico bisa menutup tahun 2020 sebagai pemimpin klasemen sementara La Liga.
Suarez tak henti mencetak gol untuk Atletico. Los Colchoneros juga memuncaki klasemen.
Di lain pihak, Barcelona gagal menang menjamu Eibar. Barcelona hanya bisa imbang 1-1, dan saat ini tertahan di peringkat enam, tertinggal sepuluh poin dari Atletico.
Gol ke-8 Luis Suarez
Gol kontra Getafe adalah gol ke-8 Suarez untuk Atletico di La Liga musim ini. Gol itu memberi Atletico kemenangan di laga ke-500 bersama pelatih Diego Simeone.
Di daftar pencetak gol terbanyak sementara La Liga 2020/21, Suarez sejajar dengan Karim Benzema (Real Madrid) dan Gerard Moreno (Villarreal). Dia hanya kalah dari Iago Aspas, yang sudah mencetak sembilan gol untuk Celta Vigo di liga musim ini.
Daftar Pencetak Gol Terbanyak Sementara La Liga 2020/21
9 - Iago Aspas (Celta Vigo)
8 - Luis Suarez (Atletico Madrid), Karim Benzema (Real Madrid), Gerard Moreno (Villarreal)
7 - Lionel Messi (Barcelona), Mikel Oyarzabal (Real Sociedad)
6 - Jose Luis Morales (Levante).
Semoga Barcelona Tidak Menyesal
Atletico unggul dua poin atas Real Madrid, yang berada di peringkat dua. Barcelona masih tertahan di posisi enam.
Namun jangan lupa, Atletico juga baru memainkan 14 pertandingan. Sementara itu, Madrid sudah memainkan 16 laga, dan Barcelona telah memainkan 15 laga.
Jika Atletico musim ini sampai keluar sebagai juara, dan Suarez finis sebagai pencetak gol terbanyak, bayangkan betapa menyesalnya Barcelona...
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Atletico Madrid Tutup Tahun 2020 di Puncak Klasemen, Real Madrid 2, Barcelona 6
- Diego Simeone di Atletico Madrid: 500 Laga, 7 Trofi
- Zidane Sesalkan Kegagalan Madrid Sudahi Perlawanan Alot Elche
- Real Madrid Gagal Menang, Fans: Kenapa Begini? Mengapa Begitu?
- Kaleidoskop La Liga 2020: Real Madrid Juara, Geger Barcelona, dan Pemberontakan Leo Messi
- Man of the Match Elche vs Real Madrid: Luka Modric
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Maaf Real Madrid dan Juventus, Tidak Ada Diskon untuk Transfer Paul Pogba
Liga Inggris 30 Desember 2020, 21:00 -
Isco Jadi Prioritas Transfer Arsenal di Januari 2021
Liga Inggris 30 Desember 2020, 16:40 -
Tentang Nasib Marcelo dan Isco di Real Madrid, Zidane: Saya Tahu kok Sakitnya
Liga Spanyol 30 Desember 2020, 11:32 -
Di Balik 6 Kemenangan Beruntun Real Madrid: Zinedine Zidane Takut Rotasi Pemain?
Liga Spanyol 30 Desember 2020, 10:56 -
Zinedine Zidane Mulai Gelisah dengan Masa Depan Sergio Ramos Cs di Real Madrid
Liga Inggris 30 Desember 2020, 10:52
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40