Luis Suarez Masih Positif Covid-19, Dipastikan Gagal Reuni dengan Barcelona
Ari Prayoga | 19 November 2020 02:45
Bola.net - Luis Suarez bisa dipastikan bakal gagal memperkuat Atletico Madrid dalam laga melawan mantan klubnya, Barcelona pada akhir pekan ini.
Selasa (17/11/2020) dini hari WIB, federasi sepak bola Uruguay mengumumkan bahwa Suarez positif Covid-19 bersama dua orang lainnya, yakni penjaga gawang Rodrigo Munoz serta staf administrasi Matias Faral.
Suarez pun harus absen membela Uruguay kala dipermalukan dua gol tanpa balas oleh Brasil pada Rabu (18/11/2020) pagi WIB.
Masih Positif
Melansir Marca, Suarez kemudian menjalani tes keduanya, dan sekali lagi, pemain 33 tahun itu dinyatakan masih positif terpapar Covid-19.
Alhasil, Suarez pun kini sangat kecil kemungkinan bisa bermain menghadapi Barcelona akhir pekan ini serta Lokomotiv Moscow pada tengah pekan depan.
Suarez jelas kecewa dengan hasil tes keduanya mengingat El Pistolero sangat bernafsu untuk bertemu Barcelona setelah ia merasa diperlakukan tidak adil sebelum ditendang keluar Camp Nou.
Diego Costa Pulih
Terlepas dari bakal absennya Suarez, Atletico Madrid mendapat kabar bagus dengan pulihnya penyerang mereka lainnya, yakni Diego Costa.
Costa sudah mengikuti sesi latihan bersama tim pada Rabu (18/11/2020) dan kondisinya akan terus dipantau menjelang datangnya akhir pekan.
Sementara itu, kabar bagus lainnya bagi Atletico adalah bakal bisa dimainkannya dua pemain mereka yang sebelumnya sempat mengalami cedera, yakni Vitolo dan Stefan Savic.
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pengakuan Fabregas: Masih Bersilaturahmi Dengan Mourinho, tapi Tidak Dengan Guardiola
Liga Inggris 18 November 2020, 22:54 -
Manchester United Masih Penasaran dengan Ousmane Dembele
Liga Inggris 18 November 2020, 18:00 -
Demi Barcelona, Giorginio Wijnaldum Siap Membelot dari Liverpool?
Liga Inggris 18 November 2020, 16:20 -
Usir Barcelona, Liverpool Pagari Wijnaldum dengan Gaji Besar
Liga Inggris 18 November 2020, 14:30 -
Terungkap! Permintaan Tak Masuk Akal Luis Suarez ke Barcelona: Kontrak 4 Tahun
Liga Spanyol 18 November 2020, 11:25
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39