Luis Suarez Ingin Berduet Dengan Ronaldo

Editor Bolanet | 11 Juni 2013 12:06
Luis Suarez Ingin Berduet Dengan Ronaldo
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
- Penyerang Luis Suarez seolah kembali 'mengumpankan' dirinya kepada Real Madrid dengan ucapan terkini yang terlontar darinya.

Pada bulan kemarin ia mengutarakan niatnya meninggalkan Anfield, ia menyebut media yang selalu menyudutkan dirinya menjadi alasan ia ingin pergi dari Inggris.

Dalam ucapan terkininya, saat ia bersama rombongan tim nasional ia mengaku tertarik berduet dengan Cristiano Ronaldo si bintang Real Madrid.

Tentu saja saya akan senang jika bisa bermain bersama Ronaldo, karena dia pemain hebat, ucapnya dalam persiapan La Celeste menghadapi Venezuela.

El Pistolero kembali ditanya seputar masa depannya, setelah pihak klub Liverpool menyatakan tak bakal melepas mantan penyerang tersebut di bursa transfer musim panas ini.

Anda tak pernah tahu, ini sangat rumit. Saya sendiri tak paham apa yang bakal terjadi nantinya, ucap striker yang musim kemarin menggigit tersebut.[initial]

 (dym/lex)