Luis Alberto: Agger Bakal Pas Untuk Barca

Editor Bolanet | 3 Agustus 2013 17:16
Luis Alberto: Agger Bakal Pas Untuk Barca
Daniel Agger dikaitkan dengan Barcelona. (c) LiverpoolFC
- Penggawa anyar , Luis Alberto baru saja bekerja sama dengan Daniel Agger. Namun ia sudah merasa rekannya itu punya profil yang cocok untuk tim macam .

Nama Agger memang dikaitkan dengan raksasa Catalan yang tengah getol memburu bek tengah musim panas ini. Dan Alberto yang digaet dari Juni lalu yakin bek asal Denmark itu bisa meraih sukses andai gabung Blaugrana.

Agger cukup mengejutkan saya. Ia punya passing bagus dari lini belakang. Ia punya profil Barca - secara teknis ia bisa menyatu, ujar bek asal Spanyol berusia 20 tahun itu pada COPE.

Meski demikian, Luis Alberto tetap berharap Agger akan bertahan di Anfield bersamanya dan tak terpengaruh rumor yang beredar. Ia terlihat kalem. Saya pikir ia akan bertahan di Liverpool. Ia tak berkomentar soal rumor-rumor itu di ruang ganti, sambungnya. (foes/row)