Lionel Messi di Ambang Rekor El Clasico

Editor Bolanet | 26 Oktober 2013 09:33
Lionel Messi di Ambang Rekor El Clasico
Lionel Messi. (c) AFP
- Lionel Messi sedikit lagi bakal menorehkan sejarah baru di laga El Clasico. Bintang Barcelona FC ini hanya butuh satu gol untuk bisa menjadi top skor El Clasico sepanjang masa.

Saat ini Messi menjadi top skor di laga El Clasico bersama striker legendaris Real Madrid, Alfredo Di Stefano dengan 18 gol. Messi punya kesempatan besar untuk memimpin sendirian di deretan pencetak gol laga El Clasico saat menjamu Real Madrid malam hari nanti.

Musim ini Messi tampil cukup moncer bersama Barca dengan mencetak 12 gol. Terakhir, bintang asal Argentina itu sukses menjebol gawang Milan, di pentas Liga Champions tengah pekan lalu.

Sementara rival Messi di Real Madrid, Cristiano Ronaldo untuk sementara masih tertinggal 6 gol dari La Pulga. Ronaldo saat ini mencatatkan 12 gol di El Clasico menyamai catatan gol legenda Madrid, Santilana.

Berikut 10 top scorer El Clasico sepanjang masa:

  1. Alfredo Di Stefano (Real Madrid) 18 gol

  2. Lionel Messi (Barcelona) 18 gol

  3. Raul Gonzalez (Real Madrid) 15 gol

  4. Cesar Rodriguez (Barcelona) 14 gol

  5. Fransisco Gento (Real Madrid) 14 gol

  6. Ferenc Puskas (Real Madrid) 14 gol

  7. Santillana (Real Madrid) 12 gol

  8. Cristiano Ronaldo (Real    Madrid) 12 gol

  9. Hugo Sanchez (Real Madrid) 10 gol

  10. Juanito (Real Madrid) 10 gol. [initial]

 (bola/mac)