Lionel Messi Beli Apartemen Mewah Senilai Rp100 Miliar di Miami, Persiapan Pindah ke MLS?
Ari Prayoga | 27 April 2021 09:02
Bola.net - Megabintang Barcelona, Lionel Messi dikabarkan baru saja menghamburkan uangnya untuk membeli sebuah apartemen mewah di kawasan elit Miami, Amerika Serikat.
Tak tanggung-tanggung, Messi diklaim membeli seluruh bagian lantai 9 dari properti yang terletak di Pantai Sunny Isles dengan pemandangan lautan yang indah tersebut.
Untuk mengakuisisi lantai 9 dari bangunan bernama Regalia Miami tersebut, Messi kabarnya harus mengeluarkan uang senilai 7,3 juta US Dolar atau setara dengan kurang lebih 100 miliar Rupiah.
Fasilitas Mewah Apartemen Messi
The Real Deal menyebut bahwa apartemen baru milik Messi ini memiliki fasilitas yang sangat mewah, mulai dari empat kamar tidur dan empat kamar mandi.
Tak cuma itu, properti yang memiliki luas area indoor mencapai 511 meter persegi ini juga memiliki pemandangan 360 derajat hingga ruangan pendingin wine yang bisa menampung sampai 1000 botol.
Selain memiliki kolam renang pribadi, Messi dan keluarganya juga bakal memiliki akses memakai enam kolam renang lainnya. Fasilitas lainnya adalah spa, pusat kebugaran, studio yoga, ruang bermain anak, bar, hingga chef pribadi.
Messi Siap ke MLS?
Keputusan Messi untuk membeli properti di Miami bisa jadi dilakukan sebagai persiapan sebelum ia meninggalkan Barcelona dan bermain di kompetisi Major League Soccer (MLS).
Beberapa waktu lalu, pemilik Inter Miami, David Beckham mengungkapkan rencana klubnya untuk menggaet sejumlah bintang top Eropa, salah satunya tentu saja Messi.
Sumber: The Real Deal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Intip Peluang Dapatkan Samuel Umtiti
Liga Inggris 26 April 2021, 21:40 -
Diincar MU, Barcelona Upayakan Segala Cara untuk Pertahankan Ousmane Dembele
Liga Inggris 26 April 2021, 19:00 -
Juventus dan AC Milan Saling Sikut untuk Wonderkid Barcelona Ini
Liga Italia 26 April 2021, 18:40 -
5 Calon Pemain Baru Barcelona Musim Depan, Salah Satunya Haaland
Editorial 26 April 2021, 16:35
LATEST UPDATE
-
Prediksi Uruguay vs Argentina 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:11 -
Australia vs Timnas Indonesia: Jam Kick-off dan Siaran Langsung
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:10 -
Prediksi Ekuador vs Venezuela 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:08 -
Testimoni Patrick Kluivert: Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bakal Cerah!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56