Legenda Barca: Enrique Terlalu Banyak Aturan

Editor Bolanet | 1 Maret 2015 00:40
Legenda Barca: Enrique Terlalu Banyak Aturan
Luis Enrique (c) AFP
- Mantan winger , Carles Rexach, mengkritik kebijakan ketat yang diusung oleh Luis Enrique di tim Catalan musim ini.

Begitu ketatnya aturan yang diterapkan sang pelatih, hingga pemain sekelas Lionel Messi dan Gerard Pique-pun tak bisa lolos jika mereka melakukan pelanggaran sekecil apapun.

Luis Enrique memulai dengan terlalu banyak aturan - siapapun yang tidak berlatih, maka ia tidak akan bermain, tutur Rexach pada Regio7.

Kita lihat apa yang terjadi ketika Messi tidak berlatih, padahal anda membutuhkan pemain seperti dirinya! pungkasnya.

Barcelona baru saja menang 2-1 atas Manchester City di Liga Champions tengah pekan ini. [initial]

  (reg/rer)