Lawan Barcelona Jadi Momen Real Madrid untuk Balikkan Keadaan
Aga Deta | 24 Oktober 2020 08:15
Bola.net - Real Madrid akan menghadapi seteru abadinya Barcelona, Sabtu (24/10/2020) nanti. Zinedine Zidane mengatakan laga El Clasico ini menjadi momen bagi Los Blancos untuk bangkit dari keterpurukan.
Kondisi Madrid saat ini memang sedang tidak baik-baik saja. Mereka menderita kekalahan dalam dua pertandingan terakhirnya.
Madrid tumbang dari Cadiz pada pekan keenam La Liga. Setelah itu, Los Blancos dipermalukan Shakhtar Donetsk dalam ajang Liga Champions.
Kekalahan beruntun itu menyulut kabar tak sedap terkait posisi Zidane. Kabarnya Zidane bisa dipecat jika tidak bisa menghentikan laju buruk timnya.
Balikkan Keadaan
Madrid memasuki pertandingan El Clasico dengan berbekal dua kekalahan beruntun. Zidane mengatakan bahwa pertandingan melawan Barcelona menjadi momen yang tepat untuk membalikkan keadaan timnya.
"Clasico adalah Clasico, dengan dua tim bagus akan saling berhadapan. Ini akan menjadi pertandingan yang bagus meskipun situasi dan stadion kosong," kata Zidane di situs resmi klub.
"Ini cara terbaik untuk membalikkan keadaan karena ini adalah pertandingan yang kami hadapi besok. Kami ingin membalikkan keadaan dan itulah yang akan kami lakukan dengan memainkan permainan kami."
Keyakinan Zidane
Zidane mengakui kalau timnya sedang mengalami pasang surut. Meski begitu, Zidane sangat optimistis bisa meraih hasil yang bagus di markas Barcelona.
"Tidak ada pertandingan yang mudah dan terkadang segala sesuatunya tidak berjalan sesuai keinginan Anda. Itulah yang terjadi pada kami tempo hari. Mereka mencetak gol ke gawang kami dan memang benar mereka membuatnya sulit.
"Kami selalu naik dan turun di Real Madrid, tapi tidak hanya dengan saya. Besok adalah kesempatan penting untuk membalikkan keadaan, dari pertandingan yang buruk menjadi pertandingan yang bagus."
Sumber: Real Madrid
Baca Juga:
- Riwayat Barcelona vs Real Madrid: Lebih dari 200 Laga, Sejak Kapan Disebut El Clasico?
- Barcelona vs Real Madrid: Prediksi Line-Up dan Analisis Taktik El Clasico
- 900 Hari Belum Jebol Gawang Real Madrid, Awas Lionel Messi Sedang Lapar!
- El Clasico, Pembuktikan Kesetiaan Lionel Messi untuk Barcelona
- Griezmann Dicadangkan Lagi di El Clasico? Begini Jawaban Ronald Koeman
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Dicap Bodoh Karena Jual Ronaldo
Liga Spanyol 23 Oktober 2020, 20:14 -
Lima Pencetak Gol Terbanyak pada El Clasico, Messi Kalahkan Cristiano Ronaldo
Liga Spanyol 23 Oktober 2020, 20:14 -
Fantastis! 44 Legenda LaLiga Berebut Kesempatan Masuk Dream Team Ballon dOr
Liga Italia 23 Oktober 2020, 19:36 -
Real Madrid Tanpa Sergio Ramos di El Clasico?
Liga Spanyol 23 Oktober 2020, 18:20
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39