Laga Barcelona Vs Girona Hampir Pasti Digelar di Amerika
Editor Bolanet | 9 Oktober 2018 20:04
Bola.net - - Wacana soal digelarnya laga La Liga menuai banyak kecaman dari tim serta pemain yang terlibat di dalamnya. Walau demikian, Javier Tebas selaku presiden La Liga tetap bersikeras untuk membawanya ke Paman Sam.
Rencana membawa La Liga ke Amerika Serikat dilandaskan oleh alasan peningkatan pamor kompetisi di negara yang dipimpin oleh Donald Trump tersebut. Laga antara Barcelona dan Girona dijadwalkan akan digelar di Miami Januari nanti.
Setelah wacana itu menguak, beragam protes dari berbagai pihak pun bermunculan. RFEF (federasi sepak bola Spanyol), FIFA, bahkan persatuan pemain Spanyol telah menyatakan dengan tegas penolakan rencana itu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Hampir Pasti ke Amerika
Sayangnya, pemikiran Javier Tebas sudah tidak bisa lagi diganggu gugat. Pria berumur 56 tahun tersebut menyatakan bahwa laga antara Barcelona vs Genoa akan tetap digelar di Miami pada bulan Januari nanti.
"Tanggal 26 Januari, kami akan pergi dan bermain di Miami," ujar Tebas kepada Television Espanola, yang kemudian dikutip oleh El Mundo Deportivo.
"Dan saya beri tahu anda alasannya: Saat kami benar, dan tidak hanya dalam hal etika dalam hukum atau legalitas, kami punya potensi untuk melakukannya," lanjutnya.
Pendiriannya Teguh
Perjuangan penolakan yang datang dari berbagai kubu juga sepertinya tidak bisa menggugah hati Tebas. Sebab, dirinya mengaku selalu berusaha keras untuk memperjuangkan apa yang ia ingin lakukan.
"Saya selalu dikenal sebagai orang yang selalu memperjuangkan sesuatu hingga akhir," tutupnya.
Kedua klub sendiri dilaporkan sudah menyatakan persetujuannya terhadap rencana ini. Girona, yang seharusnya tampil di markasnya, dikatakan Javier Tebas beberapa waktu lalu, berhasil diyakinkan oleh Manchester City perihal wacana tersebut.
Saksikan Juga Video Ini
Rangkuman hasil pertandingan pekan kedelapan La Liga bisa Bolaneters saksikan melalui tautan video yang telah tersedia di bawah ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Tuntaskan Transfer Koulibaly Bulan Januari
Liga Spanyol 8 Oktober 2018, 15:02 -
Lionel Messi Inginkan Adrien Rabiot di Barcelona
Liga Spanyol 8 Oktober 2018, 14:00 -
Arthur Melo Sukses Samai Rekor Umpan Milik Xavi
Liga Spanyol 8 Oktober 2018, 12:53 -
Valencia Tahan Imbang Barcelona, Ezequiel Garay Puas
Liga Spanyol 8 Oktober 2018, 12:45 -
Imbang Lawan Valencia, Ivan Rakitic Puji Mentalitas Barcelona
Liga Spanyol 8 Oktober 2018, 12:30
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39