La Liga Tak Jelas, Wakil Spanyol di Liga Champions Musim Depan Sudah Ditentukan?
Ari Prayoga | 17 April 2020 03:03
Bola.net - Federasi sepak bola Spanyol RFEF dikabarkan sudah menentukan empat wakil negaranya untuk ajang Liga Champions musim depan jika La Liga musim ini tak bisa dilanjutkan.
Seperti liga-liga lain di hampir seluruh dunia, pentas La Liga Spanyol juga dihentikan sejak Maret lalu akibat adanya pandemi global virus Corona.
RFEF memang tengah mengusakan agar liga bisa kembali dilanjutkan hingga selesai. Namun, rencana ini tentu saja bergantung pada situasi terkini di Spanyol yang hingga kini masih memberlakukan kebijakan lockdown.
Empat Tim Terpilih
Seperti diketahui, jatah Spanyol di Liga Champions adalah empat tim teratas. Hingga kini Barcelona masih memuncaki klasemen La Liga, diikuti Real Madrid, Sevilla, dan Real Sociedad.
Dilansir Marca, RFEF memilih empat tim inilah yang menjadi wakil Spanyol di Liga Champions musim depam, andai La Liga tak bisa dilanjutkan hingga selesai.
Sementara itu, dua jatah tim di Liga Europa menjadi milik tim peringkat kelima dan keenam saat ini, yakni Getafe dan Atletico Madrid.
Keputusan ini kabarnya membuat Getafe dan Valencia [peringkat tujuh] geram. Keduanya yakin bahwa jika liga dilanjutkan, mereka masih memiliki peluang terbuka untuk finis di peringkat yang lebih baik.
Rencana RFEF
RFEF kabarnya baru akan mengajukan daftar tim yang berlaga di Liga Champions dan Liga Europa musim depan kepada UEFA ketika badan sepak bola Eropa itu memintanya, dan jika saat itu La Liga masih belum dilanjutkan.
UEFA sendiri berencana kembali menggelar pertemuan pada pekan depan guna kembali membahas dan mencari solusi terkait penyelesaian kompetisi musim ini.
Sementara itu, pihak RFEF hingga kini masih belum memastikan apakah metode yang sama, yakni melihat posisi klasemen saat ini, bakal digunakan untuk menentukan siapa tim yang menjadi juara serta promosi dan degradasi.
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ada Karim Benzema, Erling Haaland Batal Merapat ke Real Madrid?
Bundesliga 16 April 2020, 22:00 -
Bayern Siap Perang Lawan Madrid Dalam Perburuan Dayot Upamecano
Bundesliga 16 April 2020, 21:47 -
Pacar-Pacar Pemain Muda Terbaik Dunia Saat Ini, Siapa Paling Mempesona?
Bolatainment 16 April 2020, 21:05 -
20 Penyerang Terbaik di 5 Liga Top Eropa Musim Ini, Ronaldo Hanya Nomor 3
Liga Champions 16 April 2020, 20:12
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39